nusabali

Petugas Padamkam Kebakaran di Dua Lokasi Berbeda

  • www.nusabali.com-petugas-padamkam-kebakaran-di-dua-lokasi-berbeda

Petugas Pemadam Kebakaran Karangasem menerima laporan kebakaran hutan di dua lokasi berbeda.

AMLAPURA, NusaBali

Kebakaran lahan terjadi di Banjar Tegal Sari, Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, Karangasem, Selasa (10/9) malam dan kebakaran lahan di Kuburan Muslim, Banjar Telaga Mas, Desa Bungaya Kangin, Kecamatan Bebandem,  Rabu (11/9) sore. Petugas turun ke lokasi dengan kekuatan 17 personel dan 4 unit mobil pemadam kebakaran.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Karangasem, I Nyoman Tari, mengaku bersyukur karena anggotanya cepat bisa padamkan api. Di lokasi kebakaran banyak semak-semak kering, dikhawatirkan api semakin menjalar ke lahan lain dan pemukiman warga. “Petugas yang menangani yakni Pos Pemadam Kebakaran Kecamatan Abang,” katanya.

Sebab,jarak dari Pos Pemadam Kebakaran Kecamatan Abang ke lokasi kejadian sekitar 25 kilometer. Api berhasil dipadamkan dengan menghabiskan 5.000 liter air.

Kebakaran lahan di Kuburan Muslim, Banjar Telaga Mas, dilaporkan Perbekel Desa Bungaya Kangin Ida Bagus Sudira. Sebanyak 10 petugas bergerak dengan memanfaatkan 3 armada memadamkan api menghabiskan 4.000 liter air. TRC BPBD (Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Karangasem dipimpin Kalak BPBD Ida Bagus Ketut Arimbawa juga turut memberikan bantuan penanganan kebakaran. “Kami bersinergi dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan masyarakat. Makanya setiap ada kasus kebakaran TRC BPBD berupaya hadir memberikan bantuan,” jelas Ida Bagus Ketut Arimbawa.

Dikatakan, musim kemarau rawan terjadi kebakaran lahan, kebakaran hutan, dan kebakaran di tempat pembuangan sampah. Warga diimbau tidak membuang puntung rokok masih menyala karena rentan menimbulkan kebakaran. Warga juga diingatkan usai sembahyang untuk padamkan dupa. Sebab puntung rokok dan kerap memicu terjadinya kebakaran. *k16

Komentar