nusabali

Gerindra-Demokrat Badung ‘Sadar Diri’ di Pilkada 2020

  • www.nusabali.com-gerindra-demokrat-badung-sadar-diri-di-pilkada-2020

Jika Partai Golkar memasang sinyal menyiapkan kader untuk melawan paket I Nyoman Giri Prasta dan I Ketut Suiasa (Giriasa) sebagai incumbent yang diunggulkan kembali maju pada Pilkada Badung 2020, Partai Gerindra dan Demokrat memilih wait and see alias menunggu dan mendengar dulu. Mereka sadar diri, sebab tidak bisa mengusulkan calon sendiri pada Pilkada Badung 2020 mendatang.

MANGUPURA, NusaBali

Menghadapi pasangan incumbent yang menguasai mayoritas kursi di DPRD Badung tentu saja sangat berat menjadi alasan Gerindra dan Demokrat belum berani ambil sikap. “Kami tahu diri lah. Gerindra cuma dua kursi, sementara PDIP kursi terbanyak, 28 kursi. Jadi, wajar kalau pasangan incumbent maju lagi,” kata Wakil Ketua DPC Gerindra Badung, I Made Wijaya, di Gedung DPRD Badung, Selasa (20/8).

Mengingat hanya memiliki dua kursi, Gerindra sadar tidak bisa mengusung calon sendiri. Satu-satunya cara adalah berkoalisi dengan partai lain, bisa dengan PDIP atau dengan Golkar yang sama-sama memiliki kesempatan mengusung calonnya sendiri. Hanya, kata Wijaya, sejauh ini belum ada parpol yang mengajak untuk berkoalisi.

“Belum ada (penjajakan koalisi, red). Kita menunggu arahan pusat dulu. Seperti apa nanti,” terang anggota dewan asal Desa Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan ini.

Tidak jauh berbeda, Partai Demokrat juga mengambil sikap yang sama. “Belum ada dibahas (kemungkinan koalisi untuk mengusung calon, red). Kita menunggu petunjuk pusat,” kata Ketua DPC Demokrat Badung, I Made Sunarta, secara terpisah.

Walau begitu, politisi asal Kelurahan Abianbase, Kecamatan Mengwi ini menyatakan kesiapannya apabila ada perintah pusat untuk menggalang kekuatan melawan incumbent. “Selaku kader kami kan harus siap apabila diperintah partai. Cuma sejauh ini kami masih menunggu,” tegas Sunarta yang kembali diperintah partai duduk sebagai Wakil Ketua II DPRD Badung ini.

Disinggung pengalaman Demokrat bersama partai koalisi pernah menang melawan PDIP saat mengusung AA Gde Agung-Ketut Sudikerta, Sunarta tak menampik ingin mengulang kesuksesan tersebut. Hanya saja dengan melihat kekuatan incumbent dan PDIP sekarang, pihaknya harus kembali berhitung. Sebab, saat ini saja di DPRD Badung, Demokrat hanya punya dua kursi. *asa

Komentar