nusabali

Bupati Suwirta Meriahkan CFD Umanis Kuningan

  • www.nusabali.com-bupati-suwirta-meriahkan-cfd-umanis-kuningan

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta bersama Ny Ayu Suwirta mengikuti Car Free Day (CFD), di Lapangan Puputan Klungkung, bertepatan dengan Umanis Kuningan, Minggu (4/8) pagi.

SEMARAPURA, NusaBali

Hadir pula Sekda Klungkung I Putu Gede Winastra, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait serta kalangan anak-anak sekolah dan masyarakat.

CFD tersebut juga diisi kegiatan Mimbar Merah Putih, Gema Santi. Dalam kegiatan tersebut ada tiga sekolah yang menampilkan aspirasinya. Yakni SMPN 1 Semarapura dengan tema Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) yang mengandung makna suatu tindakan yang tidak baik dan tidak patut ditiru yang juga bisa merugikan negara maupun masyarakat.

SMK Panca Atma Jaya dengan tema Gratifikasi yang mengandung makna menciptakan masyarakat yang jujur dan berkarakter dan SMA Pariwisata PGRI Dawan dengan tema Pungutan Liar (Pungli) yang mengandung makna agar seluruh masyarakat tidak terjerumus ke hal-hal yang tidak baik ini.

Pada kesempatan itu, Bupati Suwirta sangat mendukung penuh kegiatan ini. Menurutnya Mimbar Merah Putih sebagai bentuk memberikan ruang bagi anak-anak muda menyampaikan aspirasinya baik itu terkait pembangunan Pemkab Klungkung maupun hal positif lainnya. "Untuk ke depannya sekolah-sekolah lainnya harus ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini dan mampu menciptakan inovasi yang terbaik," ujar Bupati Suwirta.

Bupati Suwirta menambahkan agar seluruh siswa bisa memahami dengan baik makna dari aspirasi yang ditampilkan masing-masing sekolah, hal tersebut bertujuan agar kedepannya bisa mengetahui dampak dari karupsi, gratifikasi maupun pungli tersebut. "Maknai dengan baik tentang dampak korupsi, gratifikasi maupun pungli agar jangan sampai ada siswa yang melanggar perbuatan tersebut," harap Suwirta

Tidak hanya itu saja, diakhir acara setelah secara langsung ikut menyaksikan penampilan masing-masing sekolah. Bupati Suwirta juga menyerahkan uang tunai dengan memakai operasionalnya pribadi kepada masing-masing perwakilan sekolah. Juara I diraih SMP 1 Semarapura, juara II SMK Panca Atma Jaya dan juara III SMA Pariwisata PGRI Dawan.

Salah seorang siswa perwakilan dari SMP 1 Semarapura, I Made Wikanta Dananjaya Githa,14, dari Desa Tihingan, Banjarangkan,  menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Klungkung yang sudah memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Githa mengaku sangat senang bisa mewakili sekolah mengikuti kegiatan ini. "Kami mempersiapkan kegiatan ini selama seminggu, semoga kegiatan ini juga nantinya bisa diikuti oleh sekolah-sekolah lainnya," ujarnya. *wan

Komentar