nusabali

Wandhira Harapkan Pemkot Pertahankan Pantai Mertasari

  • www.nusabali.com-wandhira-harapkan-pemkot-pertahankan-pantai-mertasari

Wakil DPRD Kota Denpasar dari Fraksi Golkar, I Wayan Mariyana Wandhira, mengharapkan Pemerintah Kota Denpasar kedepannya bisa mempertahankan Pantai Mertasari, Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan agar tidak dikuasai oleh investor. 

DENPASAR, NusaBali

“Pantai Mertasari selama ini bukan hanya sebagai ajang rekreasi saja. Melainkan ajang pelestarian budaya, pemersatu, hingga kegiatan spiritual. Konsep budaya yang dilaksanakan yakni adanya lomba layang-layang, kegiatan sapuleger, kegiatan malukat massal, dan masih banyak kegiatan positif lainnya yang dapat mempersatukan warga Denpasar,” ujarnya, Senin (29/7).

Menurut Wandhira, jika investor masuk dan menguasai kawasan itu maka tempat tersebut dipastikan tidak akan bisa lagi digunakan untuk aktivitas masyarakat Denpasar.

Apalagi kata dia, tempat itu saat ini fokus dijadikan ajang melayangan dan rekreasi dan masih dikelola oleh Pemkot Denpasar.

Pantai Mertasari, kata dia, merupakan timbunan pasir yang dititipkan untuk dipakai menumpuk pantai jika terjadi abrasi. Lambat laun dengan luasnya pasir yang ditumpuk dan menjadi daratan sehingga menjadi tempat aktivitas masyarakat sampai saat ini. "Kami ingin Pantai Mertasari tetap dipertahankan oleh Pemkot Denpasar. Itu adalah tempat aktivitas masyarakat. Dan tempat berkumpul mereka," tegasnya.

Dikatakan Wandhira, tidak ada lagi tempat strategis di Denpasar yang dipakai menuangkan kreativitas dan hoby bagi masyarakat. Segala event Denpasar yang bersifat tahunan sekarang sudah terfokus di Pantai Mertasari, baik dari komunitas hingga lembaga dan desa adat juga sudah menjadikan tempat tersebut sebagai tujuan utama menggelar event.

Jika itu dipertahankan Wandhira meyakini, indeks kebahagiaan masyarakat Denpasar, bisa lebih baik. "Ini tempat paling strategis. Apapun eventnya sekarang berpusat di Pantai Mertasari. Jadi kami mendorong pemerintah tidak tergiur oleh investor yang menginginkan lahan tersebut untuk disertifikatkan. Biarkan pantai Mertasari seperti sekarang ini dengan aktivitasnya," imbuhnya. *mis

Komentar