nusabali

Usaha Serkel di Busungbiu Diamuk Api

  • www.nusabali.com-usaha-serkel-di-busungbiu-diamuk-api

Kebakaran sebuah usaha serkel di Banjar Dinas Kaja, Desa/Kecamatan Busungbiu, membuat panik warga setempat, Kamis (18/7) malam.

SINGARAJA, NusaBali

Tumpukan kayu yang ada di usaha serkel itu pun membuat api cepat membesar dan tak menyisakan satu benda pun yang ada di tempat itu. Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian pukul 22.20 WITA itu.

Kejadian yang melalap hangus usaha milik Kadek Edi Permana Putra alias Kadek Moleh, 38, pertamakali diketahui oleh Gede Abita, 55, warga yang kebetulan tinggal di sebelah usaha serkel. Abita tak sengaja melihat kobaran api di usaha serkel Kadek Moleh saat membuka jendela karena terdekar suara seperti benda meledak-ledak.

Beruntung api tak merambat ke rumahnya karena masih ada tembok pembatas. Kayu dan sekam yang ada di gudang serkel itu dengan cepatnya terbakar dan melalap habis seluruh usaha yang dilakoni korban yang saat kejadian disebut sedang berada di Denpasar. Warga setempat yang sudah panik lalu berteriak minta tolong sembari membantu memadamkan api.

Namun api yang sudah terlanjur membesar baru dapat dipadamkan saat pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian.

Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Sarana Prasaran, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Buleleng, Putu Pasek Sujendra, mengatakan api baru dapat dipadamkan pada Jumat (19/7) pukul 02.00 WITA dini hari.

Pihaknya pun mengerahkan 20 personel dari Pos Pemadam Seririt dan Pos Buleleng dengan kekuatan empat armada. “Ya karena api sudah terlanjur besar dan yang ada didalamnya adalah kayu yang mudah terbakar upaya pemadaman menghabiskan 20 liter tangki air,” jelas Sujendra. Akibat kejadian tersebut korban diperkirakan mengalami kerugian material Rp 400 juta.

Sementara itu Kasubag Humas Polres Buleleng, Iptu Gede Sumarjaya menyebut saat ini Polsek Busungbiu sedang menangani kasus untuk mencari tahu penyebab pasti kebakaran tersebut. “Penyebabnya masih dalam lidik, ditangani Polsek Busungbiu untuk mencari tahu penyebab pasti kebakaran itu,” jelas dia. *k23

Komentar