nusabali

Aljazair dan Tunisia ke Semifinal

  • www.nusabali.com-aljazair-dan-tunisia-ke-semifinal

Kejutan Madagaskar dan Benin Berakhir

KAIRO, Nusa Bali

Aljazair dan Tunisia lolos ke semifinal Piala Afrika 2019, usai menang di perempatfinal pada Jumat (12/7) dinihari WITA. Aljazair menyingkirkan Pantai Gading lewat adu penalti 4-3, di Stadion Suez. Sedangkan Tunisia mengakhiri mimpi indah tim debutan Madagaskar, dengan menang 3-0, di Stadion Al Salam, Kairo.

Selanjutnya, Aljazair akan menantang Nigeria dan Tunisia menghadapi Senegal pada laga semifinal Minggu malam waktu setempat atau Senin (15/7) dinihari WITA. Aljazair memupuk mimpi mengulangi juara Piala Afrika 1990, dan Tunisia ke semifinal pertama kali usai juarai Piala Afrika 2004.

Laga Aljazair vs Pantai Gading berakhir 1-1 pada waktu normal dan babak tambahan. Namun algojo Pantai Gading Wilfried Bony dan Serey Die gagal melakoni tugasnya, sehingga Aljazair ke semifinal.

Namun Aljazair sempat dilanda ketegangan karena algojo terakhirnya, Youcef Belaili tendangannya membentur tiang kiri gawang. Beruntung Serey Die juga gagal, sehingga Pasukan Rubah Gurun lolos.

Sementara Tunisia menghentikan Madagaskar dengan kemenangan 3-0. Gelandang Ferjani Sassi, kapten Youssef Msakni dan pemain pengganti Naim Sliti menyarangkan gol-gol Tunisia ke gawang Madagaskar.

Madagaskar bersama Benin sempat membuat kejutan pada putaran final Piala Afrika 2019. Namun laju bersejarah keduanya berakhir di perempatfinal. Benin pertama kali melewati fase grup dalam penampilan keempat di putaran final Piala Afrika. Namun prestasi itu terhenti setelah Senegal mengubur Benin, di Stadion 30 Juni, Kairo, Kamis (11/7) dinihari WITA.

Sedangkan Madagaskar tampil sebagai tim debutan di Piala Afrika dan menciptakan kejutan. Mereka sukses menjungkalkan Nigeria di fase grup, lalu menyingkirkan Republik Demokratik Kongo di 16 besar.

Namun kisah indah Madagaskar berhenti setelah Tunisia sukses memperlihatkan perbedaan ketenangan dan pengalaman dan meraih kemenangan 3-0 di Stadion Al Salam, Kairo, Jumat dini hari WITA.

Dalam laga perempatfinal sebelumnya, Nigeria menang dramatis atas Afrika Selatan lewat gol pada menit-menit akhir laga di Stadion Internasional Kairo, Kamis (11/7) dinihari WITA. Gol Nigeria dicetak   Samuel Chukwueze (27) dan  William Troost-Ekong (89), sedangkan gol Afsel oleh Bongani Zungu (71). *ant

Komentar