nusabali

Pegawai PN Bangli Dites Urine, Dua Absen

  • www.nusabali.com-pegawai-pn-bangli-dites-urine-dua-absen

Jajaran pimpinan hingga staf Pengadilan Negeri (PN) Bangli dites urine oleh petugas Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Gianyar, Senin (8/7).

BANGLI, NusaBali

Dari tes yang dilakukan, hasilnya negatif atau tidak ada terindikasi penyalahgunaan narkoba.  Seijin Kepala BNNK Gianyar, Sang Gede Sukawiyasa, Humas BNNK Gianyar I Made Arimbawa mengatakan kegiatan tes urine merupakan sinergitas PN Bangli dan BNNK Gianyar dalam rangka memerangi peredaran narkoba. "Tes urine permintaan dari PN Bangli, kami hanya memfasilitasi," ungkapnya.

Tes urine kali ini diikuti oleh 44 orang, mulai dari Ketua PN Bangli, hakim hingga staf. Menurut Arimbawa dijadwalkan yang mengikuti tes sebanyak 46 orang, namun karena ada yang absen maka tes urine diikuti 44 orang. "Untuk yang tidak mengikuti tes urine hari ini (kemarin) dijadwalkan melakukan tes urine susulan di kantor BNNK Gianyar," kata Arimbawaseraya mengatakan dua yang tidak hadir karena satu cuti dan satu dinas luar.

Ditanya terkait hasil tes urine, Arimbawa mengatakan bahwa hasilnya tidak ada terindikasi penyalahgunaan narkoba. "Tes urine yang telah dilakukan hasilnya menunjukan seluruhnya negatif. Sebagai komitmen bersama kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin dan berkelanjutan," imbuhnya.  Sementara itu, Ketua PN Bangli, I Gede Putu Saptawan, mengatakan PN Bangli mendukung program pemerintah dalam memerangi peredaran narkoba.

Pihaknya sangat berkomitmen untuk menciptakan PN Bangli yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika. "Kegiatan tes urine kali ini sebagai tindaklanjut dari instruksi Dirjen Peradilan Umum Mahkamah Agung (MA)," ungkap Saptawan didampingi Humas PN Bangli, AA Putra Wiratjaya. *esa

Komentar