nusabali

TI Badung Seleksi 42 Atlet

  • www.nusabali.com-ti-badung-seleksi-42-atlet

Pengkab TI Badung memanggil 42 atlet yang diproyeksikan untuk Porprov Bali XIV/2019, di Tabanan, September nanti. Namun dari jumlah tersebut akan diseleksi lagi secara terbuka menjadi 30 atlet, minggu depan.

MANGUPURA, NusaBali

Selanjutnya mereka akan melakoni Training Camp (TC) dan try out selama tiga bulan di Jakarta.  "Sebelum dikirim TC, kita harus selektif menentukan atlet taekwondo Badung," ungkap Ketua Pengkab TI Badung, Tjhin Johanes, Jumat (14/6).

Menurut Tjhin Johanes, ke-42 atlet itu yang terbaik di Kabupaten Badung. Mereka selama ini menjadi andalan Badung. Proses seleksi, kata Tjhin dilakukan dua pelatih nasional, yakni Master Fahmi Fahrezi dan Stefanus Ong. Keduanya akan didampingi pelatih TI Badung diberikan wewenang penuh untuk menentukan atlet yang layak ikut TC di Jakarta.

Menurut Thjin, misi Badung mempertahankan status juara umum di cabor Taekwondo. Sebelumnya Badung juara umum dua kali berturut-turut dalam Porprov 2015 di Buleleng dan Porprov 2017 di Gianyar.

"Kami sudah pesan kepada dua pelatih nasional itu untuk melakukan seleksi secara obyektif, pengurus tidak boleh ikut menentukan. Tapi murni yang dicari adalah terbaik,” tegas Tjhin Johanes.

Pria yang akrab disapa Jo itu menambahkan, ke-30 atlet hasil seleksi akan dikirim TC ke Jakarta, sekaligus tim taekwondo Porprov Badung. Rinciannya yakni 24 atlet inti dan sisanya 6 sebagai cadangan.

Ke-41 atlet yang dipanggil itu,  kategori pomsae diantaranya Putra Caesar, Fajri, Abdurahman Wahyu, Mulya Ramadhan, Kadek Nanda, Rai Putri Kartika, dan Feriani Putri. Sedangkan kyorugi, yakni Argya Virangga, Adam Maulana, Bima Cakra, Dicky, Dewa Gede, Gede Ananda, Gandi Sedana Putra, Made Praditya Negara, Putu Aditya, Made Riski, Oka Mahendra, Pasek Adnyana, Putu Sumanjaya, Made Vendra, Apilia Allya, Aprillia Nurul, Ni Kadek Heni dan Ni Made Permatasari. *dek

Komentar