nusabali

4 Kuliner Malam Low–Budget yang Wajib Dikunjungi di Denpasar

  • www.nusabali.com-4-kuliner-malam-low-budget-yang-wajib-dikunjungi-di-denpasar

Denpasar merupakan kota yang cukup ramai dan padat, mengingat kota ini adalah jantung kota pulau Bali.  Banyak mall dan toko – toko besar yang membuat Denpasar seolah tak ada matinya, bahkan di malam hari.

Penulis : Amanda Haresvari
Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Udayana

Selain itu kota ini juga cukup aman dan ada banyak sekali tujuan wisata kuliner yang tersebar di berbagai sudut di Denpasar, khususnya di nalam hari. Mulai dari warung makan dipinggir jalan, kedai yang menjual makanan ringan dan kopi, kafe santai dengan working space,  hingga restoran – restoran mewah. Tidak hanya itu, banyak juga pasar – pasar malam yang di dalamnya terdapat beragam stand makanan yang menjual baik street food hingga makanan berat. 

Rasanya sulit sekali apabila kita harus memilih tempat makan mana yang harus kita kunjungi di Denpasar karena saking banyaknya pilihan. Untuk kamu yang ingin mencicipi berbagai kuliner malam namun dengan budget yang minim, berikut merupakan 4 rekomendasi kuliner malam low – budget yang wajib kalian datangi di Denpasar.

1. Soto Tenda Orange 

 
Untuk kalian pencinta soto, sangat wajib untuk mengunjungi soto Tenda Orange yang berada di pasar Kreneng, jalan Rijasa. Warung ini menjual berbagai macam soto yang sudah terkenal enak, diantaranya soto ceker, soto ayam, soto babi, dan soto sapi. Selain itu terdapat juga sate telur puyuh dan sate sosis sebagai makanan pelengkap. Satu paket aneka soto dengan sepiring nasi putih dan es teh dibandrol dengan harga Rp 15.000 per paket. 

Tenda Orange juga menyediakan makanan taluh mica atau telur merica, yaitu telur setengah matang dan taburan bubuk merica yang disajikan di dalam gelas yang cukup diminati oleh pengunjung. Warung Tenda Orange buka mulai dari jam 17.00 – 00.00 wita. Pelayanan di warung ini sangatlah cepat, jadi tidak perlu takut untuk mengantri lama apabila sedang ramai.

2. Tahu Tek Cak Poer

 
Pencinta tahu? Wajib datang ke Tahu Tek Cak Poer. Tahu tek merupakan makanan khas Surabaya yang terdiri dari tahu, lontong, kentang, dan sayur tauge, disiram dengan bumbu kacang dan kecap. Yang membuat tahu tek Cak Poer beda dari yang lain yaitu bumbu kacangnya yang lebih pekat dan sangat gurih.


Hanya dengan Rp 10.000 kamu sudah bisa mendapatkan satu porsi tahu tek ini, lengkap dengan kerupuk udang. Tahu Tek Cak Poer berada di pertokoan Kertawijaya, Jalan Diponegoro. Warung ini beroperasi mulai pukul 18.30 – 00.00 Wita, namun terkadang tutup lebih cepat apabila sudah habis.  Apabila kamu ingin berkunjung sebaiknya dilakukan saat warung baru buka sebab warung Cak Poer semakin malam semakin ramai dan terjual habis dengan cepat.  

3. Warung Bu Juddes

 
Warung Bu Juddes cocok sekali untuk kamu yang ngidam rujak di malam hari. Terdapat berbagai menu rujak dan nasi jinggo yang terkenal dan pastinya patut untuk dicoba. Selain rujak, warung ini juga menyajikan makanan khas Bali lainnya seperti bulung, serombotan, dan tipat cantok. Harga dari nasi jinggo sendiri normal yaitu Rp 5.000. Sedangkan untuk rujak dan makanan khas Bali lainnya berkirsar dari Rp 10.000 – 15.000. 

Warung Bu Juddes berada di jalan Setiabudi, Denpasar. Tidak pernah sepi pengunjung, warung ini selalu buka dari jam 17.00 – 02.00 wita. Warung Bu Juddes sendiri sudah sejak lama beroperasi. Mengapa dikatakan warung Bu Juddes karena memang ibu yang berjualan di warung ini terlihat judes dan tidak banyak bicara. Namun karena itulah warung ini terkenal dengan warung Bu Juddes.

4. Nasi Jinggo Bu Agung

 
Yang terakhir adalah warung nasi jinggo Bu Agung. Warung ini berada di kawasan Pasar Kreneng dan juga sejajar dengan soto Tenda Orange. Apabila nasi jinggo biasanya dibandrol dengan harga Rp 5.000, di warung Bu Agung kalian bisa mendapatkan satu bungkus nasi jinggo dengan harga Rp 3.000 saja. Itulah yang menjadi daya tarik dari warung ini. Pilihan nasi jinggo disini pun beragam, mulai dari ayam, babi dan ikan laut, hingga nasi kuning pun ada. Makanan pendamping di warung ini juga banyak seperti sate telur puyuh, sate sosis, nugget, pangsit, dan kentang sosis bisa kalian dapatkan dengan harga Rp 5.000 per tusuk. 

                   
Buka mulai pukul 17.00 – 02.00 wita, warung ini tidak pernah sepi pengunjung. Bahkan semakin malam semakin ramai pengunjung. Mulai dari anak – anak remaja hingga orang tua pun beramai – ramai datang ke warung Bu Agung. Untuk kalian yang ingin menikmati nasi jinggo yang harganya dibawah harga normal, warung Bu Agung mungkin bisa menjadi warung yang tepat untuk dikunjungi.

Tertarik untuk mencoba rekomendasi tempat diatas? Langsung saja kunjungi dan nikmati kulinernya. Sebenarnya masih banyak warung – warung maupun tempat makan low – budget lainnya yang bisa kalian kunjungi. Namun rekomendasi tempat diatas merupakan beberapa yang paling terkenal. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.


*. Tulisan dalam kategori OPINI adalah tulisan warga Net. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Komentar