nusabali

Sesuai Prediksi, Lonjakan Penumpang Terjadi pada H+3

  • www.nusabali.com-sesuai-prediksi-lonjakan-penumpang-terjadi-pada-h3

Penumpang yang baru tiba di Terminal Mengwi melonjak pada H+3 setelah Lebaran, Minggu (9/6).

MANGUPURA, NusaBali

Lonjakan ini pun sesuai dengan prediksi sebelumnya, mengingat sebagian besar perkantoran kembali buka, Senin (10/6) kemarin. Data dari pihak Terminal Mengwi, total penumpang yang datang pada H+3 mencapai 2.246 penumpang dengan total 83 armada. Meningkat signifikan dari sehari sebelumnya yakni 1.298 penumpang dengan total 60 armada.

“Iya, karena hari ini (kemarin) hampir semua perkantoran masuk. Jadi memang diprediksi penumpang melonjak pada Minggu atau pada H+3. Pada H+3 penumpang yang tiba di Terminal Mengwi mencapai 2.246 orang, sedangkan yang berangkat sebanyak 1.987 orang,” ungkap Koordinator Terminal Tipe A Mengwi Cok Agung Suarmaya, Senin (10/6) kemarin.

Bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2018, ungkap Suarmaya, lonjakan penumpang pada arus balik juga terjadi pada H+3. Pada H+3 penumpang yang datang mencapai 2.409 orang. “Untuk tahun lalu puncaknya pada H+4, total penumpang mencapai 2.867 orang. Tidak menutup kemungkinan hari ini (Senin) juga masih terjadi lonjakan. Sebab, berdasarkan LHR (Lalu lintas Harian Rata-rata), dari pukul 00.00 sampai pukul 07.45 Wita, sudah tercatat 1.679 penumpang yang datang. Dengan jumlah armada sebanyak 55,” lanjutnya.

“Kalau dilihat trennya hampir sama dengan periode yang sama tahun lalu. Tapi tentu baru diketahui setelah dilakukan perekapan. Terlebih jadwal kedatangan bus dari luar Bali kebanyakan malam hari,” tandasnya.

Disinggung terkait keamanan, Suarmaya mengucap syukur sejauh ini berjalan dengan baik. Pengamanan dari unsur TNI/Polri dan instansi lainnya dinilai sangat membantu, sehingga semua berjalan dengan kondusif. “Di dalam Terminal Mengwi sangat kondusif. Kami berharap hingga H+7 Lebaran, kondusifitas ini bisa tetap terjaga,” harap Suarmaya.

Sementara, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Badung menemukan tiga orang penumpang dengan identitas yang meragukan. Menurut Kepala Satpol PP Badung IGAK Suryanegara, ketiga orang dimaksud hanya membawa fotokopi KTP saja. “Tapi mereka akhirnya dijemput oleh penjaminnya yang orang lokal ber KTP dan alamt di Badung,” ungkapnya secara terpisah, kemarin.

“Kami juga menemukan satu orang yang mengaku korban kecopetan. Tapi, tadi sudah kita bawa ke Dinas Sosial, karena masuk kategori orang telantar,” ungkap Suryanegara sembari mengaku pemeriksaan kelengkapan identitas terhadap para penumpang yang baru tiba di Terminal Mengwi akan dilakukan hingga pukul 22.00 Wita. *asa

Komentar