nusabali

Hajar Filipina, Timnas U-23 Peringkat Tiga di Merlion Cup

  • www.nusabali.com-hajar-filipina-timnas-u-23-peringkat-tiga-di-merlion-cup

Diwarnai hattrick pemain muda Arema FC, Muhammad Rafli, Timnas Indonesia U-23 menang 5-0 atas Timnas Filipina U-23, pada turnamen Merlion Cup 2019, di Stadion Jalan Besar, Minggu (9/6).

SINGAPURA, Nusa Bali

Kemenangan itu membuat Timnas U-23 berada di peringkat ketiga turnamen. Pada laga itu, Timnas U-23 tampil dominan. Sejumlah peluang tercipta di awal pertandingan. Keran gol pun telah terbuka pada menit keenam. Sambaran Muhammas Rafli memanfaatkan umpan terukur dari Sani Rizki berhasil merobek gawang Filipina U-23. Unggul 1-0, Timnas Indonesia U-23 tak mengendurkan serangan.

Terbukti, Gian Zola mampu menggetarkan gawang Filipina U-23 untuk kedua kalinya pada menit ke-32. Sayang, belum juga melakukan selebrasi, gol Zola dianulir oleh wasit. Pengadil pertandingan menganggap bola telah melewati garis pertahanan lawan saat digiring oleh Feby Eka sebelum memberikan umpan kepada Zola.

Zola lagi-lagi mendapatkan peluang. Kali ini, terjadi pada menit ke-42. Kendati demikian, sepakan kerasnya hanya membentur mistar gawang. Babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23.

Serangan tiada henti Timnas Indonesia U-23 terasa manfaatnya di awal babak kedua. Keunggulan Garuda Muda bertambah pada menit ke-47. Tendangan penalti Rizky Dwi Febrianto mengecoh penjaga gawang Filipina U-23, Alexandre Arcilla.

Enggan kendur, Timnas U-23 terus menekan Filipina U-23. Pada menit ke-60, Rafli kembali mencatatkan namanya di papan skor, dan kian unggul jauh 3-0. Delapan menit kemudian, Rafli mencetak gol lagi sekaligus menorehkan hattrick , setelah memaksimalkan umpan sesama pemain Arema FC, Hanif Sjahbandi.

Pada turnamen ini, Rafli yang terbiasa bermain sebagai gelandang, diplot sebagai juru gedor Timnas U-23 oleh pelatih Indra Sjafri.

Unggul empat gol, Timnas U-23 masih belum puas. Asnawi Mangkualam menyumbangkan gol kelima bagi Garuda Muda pada menit ke-74. Hingga laga tuntas, Timnas U-23 membungkam Filipina U-23 5-0 dan menjadi tim peringkat ketiga di Merlion Cup 2019. *

Komentar