nusabali

Bulan Bung Karno dan Lahirnya Pancasila, Ketua DPRD Tabanan Gelar Konser Musik

  • www.nusabali.com-bulan-bung-karno-dan-lahirnya-pancasila-ketua-dprd-tabanan-gelar-konser-musik

Ketua DPRD Tabanan I Ketut 'Boping' Suryadi gelar konser musik di halaman rumah kreatif Anak Angin di Jalan Bypass Soekarno, Kecamatan Tabanan pada Sabtu (1/6) malam.

TABANAN, NusaBali

Konser musik diselenggarakan untuk memperingati Hari Kelahiran Pancasila sekaligus memeriahkan Bulan Bung Karno. Konser musik ini diselenggarakan bersama dengan relawan Probo (Pro Boping).

Konser musik yang bertajuk ‘Kerukunan Sahabat Tanpa Syarat’ ini berlangsung Sabtu malam mulai pukul 18.00 – 23.00 Wita, menampilkan sejumlah band lokal mulai dari D’Bungsil sebagai band pembuka, Magenta Bali, VOS, D’teman Kandung, dan The Rocknet.

Boping yang juga vokalis Band Anak Angin, mengatakan konser yang digelar adalah spontanitas untuk memperingati Hari Lahirnya Pancasila dan sekaligus memeriahkan Bulan Bung Karno. “Spontanitas saja, karena menyambut 1 Juni sebagai hari lahirnya Pancasila,” ujarnya, Minggu (2/6).

Dikatakannya, tujuan kegiatan ini juga untuk mengingatkan buat semua orang terutama anak muda bahwa 1 Juni adalah hari lahir Pancasila, dan bulan Juni merupakan Bulan Bung Karno. “Paling tidak kita mengingatkan bahwa kita punya sosok bapak bangsa yang sudah melahirkan Pancasila sebagai dasar negara,” tegas Boping.

Boping menambahkan konser tersebut juga dihadiri oleh ratusan generasi muda dari Tabanan, Kabupaten Badung maupun Kota Denpasar. Bahkan malam itu Boping yang sekaligus politisi dan lolos Pileg 2019 ke DPRD Bali ini membawakan beberapa lagu, di antaranya ‘Calo Jalur Tikus’, ‘Rimba Asing’, ‘Egaliter’, ‘Matahari’, dan ‘Bongkar’ yang dibawakan duet bersama Wayan ‘Teot’  Dwitanaya. “Kita buat konser sahabat tanpa syarat artinya seluruhnya boleh hadir,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu Boping juga menyampaikan pesan-pesan di antara jeda lagu, yang intinya mengajak generasi muda untuk rukun dan bersatu pascapemilu. *des

Komentar