nusabali

KONI Tabanan Jajaki GOR Mengwi

  • www.nusabali.com-koni-tabanan-jajaki-gor-mengwi

GOR Debes Baru Diragukan Gelar Porprov 2019

DENPASAR, NusaBali

Mengantisipasi tidak tuntasnya pembangunan GOR Debes untuk gelaran Porprov Bali bulan September mendatang, KONI Kabupaten Tabanan menyiapkan alternatif peminjaman venue di Kabupaten Badung.  Opsi ini dilakukan karena pembangunan GOR Debes Tahap II tak kunjung dilakukan. Padahal GOR ini dirancang sebagai venue tiga cabor Porprov, antara lain, bola voli, futsal dan karate.

Pembangunan GOR ini sebenarnya sudah harus tuntas dua bulan sebelum gelaran Porprov. Namun apa daya, kelarnya venue tepat waktu diragukan. KONI Tabanan sendiri memberi deadline pada bulan Juli mendatang.  Sebaliknya PU Tabanan menjanjikan tuntas pada pertengahan Agustus.

"Batas deadline dari KONI Tabanan akhir Juli. Tepatnya 31 Juli. Sementara dari PU Tabanan menjanjikan tuntas pertengahan Agustus. Mudah-mudahan bisa dikerjakan sesuai rencana," ucap Ketua Umum KONI Kabupaten Tabanan, I Dewa Gede Ary Wirawan, Selasa (28/5). Jika deadline penuntasan GOR Debes pada 31 Juli mendatang belum juga rampung dibangun, Ary Wirawan menyatakan akan menempuh plan B. "Jika saat deadline diperkirakan tak bisa selesai sebelum September, maka kami carikan opsi lainnya,” tegas Ary Wirawan.  

Artinya setelah pembangunan mentok, barulah Tabanan pinjam venue ke Badung. “Yang jelas pembangunan diusahakan lebih dulu. Saya harap rencana semua itu bisa berjalan lancar dan benar-benar tuntas sesuai harapan kami dan PU Tabanan," harap Ary Wirawan.

Sementara itu ditempat terpisah Ketum KONI Badung, Made Nariana meminta kepastian venue Porprov karena berkaitan dengan kontingen lainnya di luar Tabanan. "Kalau memang Badung memungkinkan, kami welcome saja. Bisa saja memakai GOR Mengwi agar mudah dijangkau dan dekat dengan Tabanan. Cabor dari Pengprov juga setuju GOR Mengwi digunakan  venue tiga cabor Porprov tersebut," terang Made Nariana.

Namun diingatkan agar semua itu harus dipastikan lebih dulu. “Sebab, setiap cabor pasti ingin mencoba venue Porprov. Sebagai persiapan awal agar benar-benar terbiasa dengan venue tersebut nantinya,” kata Nariana.*dek

Komentar