nusabali

6 Caleg Srikandi Tangguh di Buleleng

  • www.nusabali.com-6-caleg-srikandi-tangguh-di-buleleng

Meski dipastikan lolos, mereka mengaku tidak berani mengatakan 100 persen lolos dan memilih menunggu hasil pleno penetapan di KPU.

Pastikan Lolos ke DPRD Buleleng di Pileg 2019


SINGARAJA, NusaBali
Para srikandi politik kembali akan mewarnai komposisi kursi DPRD Kabupaten Buleleng periode 2019-2024. Hasil perhitungan sementara, sudah ada 6 caleg perempuan memastikan jatah kursi di DPRD Buleleng. Komposisi ini mengulang sukses para srikandi tangguh di Pileg 2014 silam.

Dari data yang diolah, Selasa (23/4) ada 7 caleg perempuan yang diprediksi lolos ke kursi Dewan Buleleng, hasil perhitungan sementara. Hanya saja, sejauh ini baru 6 orang yang sudah memastikan diri lolos. Dari 6 caleg perempuan yang diperkirakan lolos itu, hanya satu caleg new comer, dan 5 caleg lainnya adalah incumbent.

Pada Pileg 2019, seluruh anggota dewan perempuan sebanyak 6 orang mencalonkan diri sebagai incumbent. Mereka masing-masing Ni Kadek Turkini (PDIP), Luh Sri Seniwi (PDIP), Luh Hesti Ranitasari (Demokrat), M Putri Nareni (NasDem), Luh Marleni (Gerindra) dan Ni Ketut Windrawati (NasDem).

Berdasarkan hasil perhitungan sementara, 5 orang diantaranya sudah memastikan tiket lolos masing-masing Turkini, caleg Dapil 1 (Kecamatan Buleleng) lolos dengan perkiraan 7.000 lebih suara, kemudian Sri Seniwi dari Dapil 2 (Kecamatan Sawan) meraih 3.720 suara, Ranitasari dari Dapil 3 (Kecamatan Kubutambahan/Tejakula) meraih sekitar 4.200 suara, Putri Nareni dari Dapil 3 (Kubutambahan/Tejakula) meraih 3.395 suara, dan Windrawati dari Dapil 4 (Kecamatan Banjar/Busungbiu) meraih 3.500 suara. Sedangkan satu caleg perempuan incumbent Luh Marleni dari Dapil 2 (Kecamatan Sawan) posisinya masih rawan, karena harus bersaing dengan caleg Hanura, Ketut Sumardika.

Jika Marleni lolos maka dipastikan ada 7 srikandi politik yang menghiasai kursi DPRD Buleleng. Karena satu caleg perempuan new comer yang sudah memastikan tiket lolos adalah Ni Made Lilik Nurmiasih dari Dapil 6 (Kecamatan Sukasada) dengan perolehan 5.073 suara.

Meski dipastikan lolos, hampir semuanya mengaku tidak berani mengatakan 100 persen dirinya lolos. Mereka memilih menunggu hasil pleno penetapan di KPU Buleleng. “Tunggu saja hasil di KPU, karena ini (suara, red) masih perhitungan sementara. Belum berani mengatakan lolos,” kata Putri Nareni yang dikonfirmasi semalam.   

Hal senada juga disampaikan Lilik Nurmiasih. Sebagai caleg new comer, Lilik enggan mengatakan perolehan suaranya. Lilik memilih menunggu rekap terakhir di KPU. “Nanti saja, tunggu hasil di KPU saja,” ujarnya.

Seperti diketahui pada Pileg 2014 lalu, DPRD Buleleng dihiasi 6 orang Srikandi. Mereka adalah Ni Kadek Turkini (PDIP), Ni Luh Sri Seniwi (PDIP), Luh Hesti Ranitasari (Demokrat), M Putri Nareni (NasDem), Ni Ketut Windrawati, dan Luh Marleni (Gerindra). *k19

Komentar