nusabali

Disambar Petir, Vila Hangus Terbakar

  • www.nusabali.com-disambar-petir-vila-hangus-terbakar

Sebuah villa di Banjar Dinas Bhuanasari, Desa Kayuputih, Kecamatan Sukasada, Buleleng, habis terbakar pada Sabtu (23/3) pukul 22.30 WITA.

SINGARAJA, NusaBali
Kebakaran villa itu disebabkan karena sambaran petir, yang menyertai hujan deras yang mengguyur seluruh wilayah Buleleng Sabtu malam. Beruntung tak ada korban dalam kejadian tersebut.

Kejadian tersebut berawal saat villa berukuran 13x12 meter, milik Kadek Bagiasa itu tersambar petir di bagian atap. Api dari percikan petir pun cepat melalap bangunan dan seisi villa karena terbuat dari ilalang. Pemilik villa dan warga setempat pun tak dapat memadamkan api meski hujan masih mengguyur deras. Api baru dapat dipadamkan setalah dibantu Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Buleleng.

Tim Pemadam Kebakaran saat sampai dilokasi mengalami sejumlah hambatan. Dinas Damkar yang mengerahkan dua armada dari Pos Pemadam Kebakaran Seririt sempat keteteran karena lokasi villa ada di ketinggian dan akses jalannya yang sempit. Kepala Dinas Damkar Buleleng, Gede Sugiartha Widiada, yang dikonfirmasi Minggu (24/3) kemarin menjelaskan penanganan api pun dilakukan dua kali.

Awalnya saat penaganan pertama api sudah dapat dipadamkan dalam waktu satu setengah jam. Namun pada Minggu (24/3) pukul 03.00 WITA Damkar kembali mendapatkan panggilan karena kembali muncuk titik api, hingag penanganan baru selesai dilakukan pada pukul 05.00 WITA. “Memang dalam penanganan tim kami cukup kesulitan karena lokasi di ketinggian, akses jalannya sempit dan malam hari,” kata Sugiartha.

Sementara dari penanganan itu menghabiskan sepuluh tangki air untuk benar-benar memadamkan api.  Peristiwa kebakaran yang melalap habis villa itu diperkirakan mengalami kerugian sekitra Rp 400 juta. *k23

Komentar