nusabali

Pedagang Bisa Tukar Nomor Undian

  • www.nusabali.com-pedagang-bisa-tukar-nomor-undian

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Gianyar mengundi nomor tempat berdagang untuk ratusan pedagang Pasar Seni Sukawati, di Pasar Sementara, Lapangan Sotasoma, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Gianyar.

GIANYAR, NusaBali

Pengundian dilakukan secara bertahap. sejak Kamis (21/3) hingga sebelum batas akhir para pedagang pindah ke pasar sementara ini, 31 Maret 2019.

Kepala Pasar Seni Sukawati AA Raka, ketika dikonfirmasi, Jumat (22/3), mengatakan pengundian tersebut berjalan lancar. Teknisnya, setiap pedagang per blok disebutkan namanya lalu dapat kocokan nomor urut. "Pengundian dimulai dari pukul 9 pagi sampai selesai. Pengundian finish untuk Blok B lantai I dan II, besok (Sabtu ini, Red) lanjut undi Blok C lantai I dan II," jelasnya. Pedagang yang telah mendapatkan nomor undian langsung dicatat namanya termasuk nomor yang didapatkan. Sekaligus per pedagang diberikan surat undangan untuk hadir dalam acara bincang-bincang dengan Bupati Gianyar, Sabtu (23/3) pukul 18.00 Wita, Sabtu ini.

Jika ada pedagang ingin tukar undian, kata AA Raka, masih diperbolehkan. Dengan catatan, ada kesekapatan antar pedagang yang diajak tukaran. "Itu hak pedagang, yang penting jangan sampai tempatnya dikosongkan," jelasnya. Ditambahkan, sejak kemarin, Kantor Pasar Sukawati mulai direlokasi ke pasar sementara di Lapangan Sutasoma. "Bertahap kami mulai pindahkan meja kursi dan alat tulis lainnya. Kami sudah mulai berkantor di pasar sementara," jelasnya. Terkait acara bincang dengan Buati Gianyar, akan dihadiri oleh perwakilan 100 pedagang.

Sebagaimana diketahui, Kementerian Perindustrian dan Perdagangan akan merevitalisasi Pasar Seni Sukawati senilai Rp 77 miliar. Proyek ini akan dimulai Mei 2019. *nvi,lsa

Komentar