nusabali

Semua Pelamar Lulus Seleksi Administrasi

  • www.nusabali.com-semua-pelamar-lulus-seleksi-administrasi

Dewan Harapkan Seleksi Berjalan Transparan

MANGUPURA, NusaBali

Seleksi untuk kursi calon Dewan Pengawas (Dewas) PDAM Tirta Mangutama Badung saat ini tengah berlangsung. Hasil seleksi administrasi yang telah dilakukan Panitia Seleksi (Pansel), keenam pelamar calon Dewas dinyatakan lulus. Pada bagian lain, kalangan dewan berharap jalannya seleksi bisa transpasran supaya menghasilkan orang-orang yang profesional.

Anggota Pansel Dewas PDAM Tirta Mangutama Badung, AA Sagung Rosyawati, mengatakan berdasarkan hasil rapat Pansel yang dilaksanakan sehari setelah penutupan pendaftaran telah menetapkan, seluruh peserta berhak melanjutkan ke tahap selanjutnya. Kepastian ini setelah Pansel melakukan seleksi administrasi terhadap berkas lamaran yang diajukan para peserta.

Seperti diketahui, dari enam orang yang mendaftar empat orang merupakan incumbent yakni I Wayan Tirta, I Gusti Agung Gede Jaya Adiputra, I Made Suarsa dan I Gusti Ayu Tirta. Sedangkan dua yang lain masing-masing mantan Dirum PDAM Tirta Mangutama yakni Ida Bagus Ngurah Wardana dan pendatang baru yakni I Made Agus Arsana.

“Jadi, semua lulus untuk mengikuti tahapan uji kompetensi dan kelayakan (UKK). Mengenai waktunya, sesuai jadwal semula yakni pada 25-27 Maret 2019,” ungkap Rosyawati.

Mengenai tempat pelaksanaan UKK, hasil rapat memutuskan akan dilaksanakan di rapat Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) di Puspem Badung. Tahapan UKK yang harus dilalui tiap calon Dewas meliputi, psikotes, ujian tertulis keahlian, penulisan makalah strategi pengawasan, presentasi makalah strategi pengawasan dan wawancara. “Hasil dari UKK ini nanti akan kami serahkan ke pimpinan. Akan ada wawancara akhir dengan pimpinan, sebelum diambil keputusan,” tegasnya.

Sementara, Ketua Komisi I DPRD Badung I Wayan Suyasa, menyambut positif dilakukannya seleksi terbuka untuk pengisian kursi Dewas PDAM Tirta Mangutama. Suyasa pun berharap dengan dilakukannya seleksi, seluruh tahapan bisa benar-benar transparan, sehingga bisa menghasilkan orang-orang yang profesional.

“Harapan kami di Dewan, seleksi ini betul-betul trasparan supayara memperoleh orang-orang yang profesional. Mengingat masalah di PDAM Badung cukup banyak terutama masalah kebocoran air,” ujarnya.

Politisi asal Desa Penarungan, Kecamatan Mengwi, setelah nanti Dewas dilantik bisa melaksanakan tugasnya dengan baik, yakni mengawasi kinerja perusahaan daerah tersebut. Sebab, masih banyak keluhan dari masyarakat terkait pelayanan. “Pengawasan harus betul-betul dilakukan, mengingat keluhan pelanggan di daerah selatan khususnya masih cukup banyak,” pesannya.

Sebelumnya diberitakan, berkenaan dengan akan berakhirnya masa jabatan Dewas PDAM Tirta Mangutama, pada 11 April 2019 mendatang, Pemkab Badung kini melakukan seleksi terbuka untuk pengisian kursi calon Dewas yang baru periode 2019-2023. Pada seleksi kali ini hanya akan dicari tiga orang saja, tidak lagi lima orang seperti sebelumnya. Sebab, sesuai aturan jika Direksi berjumlah tiga orang, maka jumlah Dewas juga tiga orang. *asa

Komentar