nusabali

Zidane Pelatih Baru Real Madrid

  • www.nusabali.com-zidane-pelatih-baru-real-madrid

Pelatih caretaker  Santiago Solari dipecat. Tapi bukan Jose Mourinho yang kembali ke Real Madrid, melainkan Zinedine Zidane.

MADRID, NusaBali

Real Madrid secara resmi mengumumkan mereka telah memecat Santiago Solari dari kursi pelatih dan menunjuk kembali Zinedine Zidane sebagai penggantinya. Pernyataan itu disampaikan lewat laman resmi Madrid pada Selasa dini hari WITA, yang juga menyebutkan Zidane bakal diikat kontrak hingga 30 Juni 2022.

"Real Madrid berterima kasih kepada Solari atas kerja keras, komitmen dan loyalitas yang diperlihatkannya kepada tim," demikian dalam pernyataan resmi klub.

Ini merupakan pergantian pelatih kedua Madrid dalam musim 2018-2019, setelah sebelumnya mereka juga memecat Julen Lopetegui yang hanya bertahan beberapa bulan. Di tangan Solari, Madrid terhenti di semifinal Piala Raja, tersingkir dari putaran 16 besar Liga Champions dan saat ini berada di urutan ketiga klasemen dengan koleksi 51 poin terpaut 12 poin dari musush bebuyutan mereka Barcelona (63) yang berada di puncak.

Zidane sebelumnya mundur dari kursi pelatih Madrid pada akhir musim 2017-2018 usai mempersembahkan satu gelar Liga Spanyol dan raihan three-peat Liga Champions alias menjuarainya tiga musim beruntun. Zidane mengungkapkan alasannya kembali menempati posisi pelatih Real Madrid karena Presiden Florentino Perez menghubunginya dan kecintaannya terhadap klub.

Dalam konfrensi pers Senin waktu setempat yang disiarkan langsung lewat kanal YouTube klub, Selasa dini hari WITA, pelatih asal Prancis tersebut dikelilingi oleh legenda klub dan mantan rekan setimnya, termasuk Raul dan Roberto Carlos, beberapa dewan direksi serta istrinya Veronique. "Ini proyek baru, era baru yang menggairahkan dengan dipimpin oleh salah satu icon kita, Zinedine Zidane," ujar Perez. "Pelatih terbaik di dunia ada di sini, terima kasih Zizou (Zidane) atas kesetiaan Anda dan menjadi bagian dari klub legendaris ini."

Setelah mendapatkan sambutan dari Perez, Zidane mengungkapkan emosinya di hadapan semua orang yang datang dalam acara pengenalannya kembali dalam konfrensi pers itu. "Saya tahu ini hari yang istimewa untuk semua orang, saya sangat senang, yang terpenting adalah saya sangat senang bisa kembali," kata Zidane.

"Tidak ada lagi yang perlu dikatakan, saya sangat senang bisa kembali dan saya ingin bekerja serta menempatkan klub di tempat yang seharusnya, untuk saat ini saya fokus pada pelatihan besok."

"Saya kembali karena presiden (Perez) memanggil saya dan karena saya mencintai presiden dan klub ini," tambah Zidane. "Setelah delapan bulan, saya ingin melatih lagi, saya mengambil keputusan ini untuk kebaikan semua orang, kami harus melakukan perubahan."

Zidane memang dihadapkan pada risiko mempertaruhkan reputasinya, yang berada di puncak tertinggi, ketika memutuskan meninggalkan kursi pelatih Madrid pada 31 Mei 2018. Dalam dua tahun dan enam bulan masa kepelatihannya, ZIdane meraih sembilan gelar bersama Madrid termasuk raihan three-peat Liga Champions atau menjuarainya tiga musim beruntun. Hal itu membuatnya menjadi pelatih pertama yang pernah menorehkan rekor seperti itu.

Kini era baru Zidane bersama Real Madrid akan dimulai melawan Celta Vigo pada akhir pekan ini di Bernabeu dalam lanjutan La Liga pekan ke-28. *

Komentar