nusabali

Bupati Mas Sumatri Hadiri Wisuda STKIP Agama Hindu

  • www.nusabali.com-bupati-mas-sumatri-hadiri-wisuda-stkip-agama-hindu

Bupati Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri, menghadiri acara Wisuda ke-22 STKIP (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Agama Hindu di Jalan Ngurah Rai Amlapura, Rabu (27/2).

AMLAPURA, NusaBali

Bupati Mas Sumatri merupakan alumnus PGAH (Pendidikan Guru Agama Hindu) Amlapura di Yayasan Parisadha Amlapura.

Kedatangannya juga untuk memotivasi STKIP yang merupakan satu-satunya perguruan tinggi di Karangasem berbasis agama Hindu. “Mesti bangga memiliki perguruan tinggi STKIP Agama Hindu, secara khusus mendidik, membina, dan juga mencetak kader-kader muda Hindu yang nantinya bertugas menghayati, mengamalkan, dan menyebarluaskan ajaran kebenaran di masyarakat,” jelas Bupati Mas Sumatri.

Salah satu tugas penting yakni mengajarkan pendidikan karakter terhadap siswa, kesemuanya ada pada mahasiswa STKIP. Pendidikan karakter yang utama adalah sujud kepada Ida Sang Hyang Widhi, hormat kepada orangtua, guru, dan rekan sekolah. Kesemuanya itu dilandasi, sikap sopan santun, dan berbudi pekerti yang luhur. Hadir mendampingi Bupati Mas Sumatri, Kadis Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Karangasem I Gusti Ngurah Kartika, Ketua STKIP Agama Hindu I Wayan Dwija, dan para dosen.

Sehari sebelumnya digelar ritual samawartana diikuti 35 mahasiswa jurusan Agama Hindu yang dipuput Ida Pedanda Istri Ngurah Pidada dari Gria Katon Sudi Kemenuh, Lingkungan Batan Ha II, Kelurahan/Kecamatan Karangasem. Samawartana adalah upacara mengakhiri pembelajaran di kampus, tanda selesainya masa pendidikan awal, dan memasuki lapangan pekerjaan.

Ketua STKIP Agama Hindu, I Wayan Dwija, mengatakan wisudawan tahun 2019 merupakan jumlah paling sedikit dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Tahun lalu jumlahnya 200 wisudawan. “Meski jumlahnya paling sedikit, kami tetap mempertahankan kualitas kelulusan. Buktinya mahasiswa yang lulus nilai rata-rata indeks prestasi (IPP) di atas 3,” katanya.

Wayan Dwija menambahkan, sebanyak 35 mahasiswa jurusan Agama Hindu merupakan angkatan ke-22, mulai belajar tahun ajaran 2014/2015. Tercatat IP tertinggi diraih Ni Putu Sri Wahyuni dengan IP 3,83 dan I Wayan Sutarga dengan IP 3,77, keduanya predikat cumlaude. Sedangkan dua mahasiswa mencatat nilai sangat memuaskan Ni Ketut Sri Mandayani IP sebesar 3,50 dan I Nengah Sudiarta dengan IP sebesar 3,49. *k16

Komentar