nusabali

Lembah Gintungan Disulap Jadi Objek Menawan

  • www.nusabali.com-lembah-gintungan-disulap-jadi-objek-menawan

Lembah Gintungan yang lokasinya di puncak bukit di antara lembah wilayah Desa Pakraman Tarib, Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Karangasem disulap jadi objek wisata menawan.

AMLAPURA, NusaBali
Pengelola menyediakan tempat berswafoto dengan panorama alam berlatar bukit, lembah, ngarai, dan laut. Objek wisata ini dibangun oleh tiga desa pakraman yakni Desa Pakraman Tarib, Desa Pakraman Temukus, dan Desa Pakraman Tukad Belah. 

Objek Wisata Lembah Gintungan Bali di bawah Lembaga Wisata Tiga Rata, pengelolaannya dikoordinasikan Putu Artawan. “Awalnya kami survei mencari lokasi dengan panorama indah, ternyata ketemu di Desa Pakraman Tarib,” jelas Bendesa Pakraman Temukus, I Nengah Sindia, Minggu (3/2). Objek wisata ini memanfaatkan lahan 1 hektare milik warga, memanjang dari utara ke selatan dengan kerjasama bagi hasil. Lahan bukit yang subur tersebut kemudian ditata, ditanami bunga gemitir, dan padang kasna.

Pengelola menyediakan jalan setapak tempat pengunjung memasuki lokasi, di kanan kiri jalan disuguhi pemandangan bunga gemitir dan padang kasna. Juga disediakan warung tradisional dan tempat berteduh berupa bangunan tradisional. Di beberapa sudut tersedia tempat duduk dan meja terbuat dari kayu alami. Sedangkan di puncak, ada panggung dengan kapasitas 30 orang tempat berswafoto, ke arah selatan dengan latar belakang bukit, lembah, ngarai, dan laut.

Pengelola menyediakan parkir sekitar 100 meter dari lokasi objek. Tujuannya, dari parkir agar pengunjung jalan kaki sehingga lebih leluasa menikmati panorama Objek Wisata Lembah Gintungan Bali. Pengelola tidak mematok nominal biaya masuk, pengunjung dibebaskan menyumbang donasi seikhlasnya. Parkir digratiskan jika telah memberikan donasi. Lokasi objek ini di selatan Desa Pakraman Temukus atau jalur menuju Banjar Batusesa, Desa Menanga, Kecamatan Rendang, ada petunjuk jalan melintasi jalan beton sekitar 200 meter dari jalan aspal menuju lokasi. “Kami tidak mematok nominal biaya masuk objek agar tidak dikira pungli. Biarkan pengunjung yang berdonasi seikhlasnya,” jelas I Nengah Sindia.

Gratis masuk objek telah jadi kesepakatan tiga desa pakraman yakni Bendesa Adat Temukus I Nengah Sindia, Bendesa Adat Tukad Belah I Wayan Suarjana, dan Bendesa Adat Tarib Jro Mangku Surita. “Kami juga menyediakan wisata kemah dan sewakan tenda. Pengunjung juga boleh membawa tenda sendiri,” katanya. Salah seorang pengunjung, Ni Komang Juliani dari Amlapura mengaku Objek Wisata Lembah Gintungan Bali mengasyikkan. “Objek ini cocok untuk prawedding,” kata Ni Komang Juliani. *k16

Komentar