nusabali

Pecatur Gecy Lolos Seleknas Sea Games

  • www.nusabali.com-pecatur-gecy-lolos-seleknas-sea-games

Pecatur Master Nasional Wanita (MNW) Gracelia Paramesthi Samekto lolos seleksi internal PB Percasi dalam proyeksi SEA Games 2019 di Filipina.

DENPASAR, NusaBali
Pada Seleknas itu Gracelia di urutan empat besar dari 19 pecatur putri Indonesia di Bekasi. Sedangkan satu pecatur Putu Luhur Apngal Kusuma tercecer diperingkat 14 putra, sehingga gagal meraih tiket Seleknas.

Ketujuh pecatur yang lolos berdasarkan peringkat, yakni di bagian putri Shanti Nur Abidah asal Jateng, Samantha Editsho PB Perbasi, Chelsie Monica Sihite asal Kaltim, Gracelia Paramesthi Samekto asal Bali, Dewi AA Citra asal Jabar, Ummi Fisabillah asal DKI dan  Dita Karenca.

Sedangkan pecatur Putra yang lolos Sekeknas SEA Games meliputi IM Anjas Novita (Jabar), FM Azarya Jodi Satyaki (DKI), IM Sean Winshand C (DKI), IM Muhammad Luthfi  Ali (Jabar), IM Yoseph Theolifus Taher (Jabar), FM Arif Abdul Hafis (Jabar) dan IM FArid Firmansyah juga dari Jabar.

"Seleknas ini dari 19 atlet diambil tujuh besar, sedangkan pecatur asal Badung yang akrab disapa Gecy itu di ranking empat besar dengan nilai 6, atau poin sama yang diraih oleh  peringkat atas pecatur asal Jateng WMI Shanti Nur Abidah, posisi kedua Samantha Editsho dari PB. Dan WIM. Chelsie Monica Sihite dari Kaltim," ucap Sekretaris Umum Pengprov Percasi Bali Handoko, Kamis (31/1).

Pecatur selanjutnya yang lolos dibawah Gecy yang lolos mewakili merah putih meliputi  WIM Dewi AA Citra (Jabar), WFM Ummi Fisabillah (DKI) dan WFM Dita Karenza dari Jawa Barat.

"Gecy melampaui kualitas tiga pecatur yang  bergelar diatasnya. Dari tiga pecatur yang dibawah Gecy merupakan pecatur bergelar Master Internasional dan Master Fide, sementara Gecy baru meraih Masternasional Wanita ketika tampil pada PON XIX di Jawa Barat,” beber Handoko.

Sementara itu pecatur putra asal Buleleng Putu Luhur Apngal Kusuma gagal karena di peringkat 14. Binpres KONI Bali, Nyoman Yamadhiputra mengaku seleknas masing-masing pelatnas cabor. Ini cabor yang membuat, terutama yang memiliki anggaran dan uang. Seperti tesentralisasi. Jadi, untuk pastinya yang masuk tim Sea Games Fhilipina belum. *dek

Komentar