nusabali

Vietnam Buka Peluang ke 16 Besar Piala Asia

  • www.nusabali.com-vietnam-buka-peluang-ke-16-besar-piala-asia

Tim nasional Vietnam membuka peluang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2019.

AL AIN, NusaBali
Pada laga terakhir Grup D, Vietnam menang 2-0 atas Yaman, di Stadion Hazza bin Zayed, Al Ain, Kamis (17/1) dinihari WITA. Dua gol Pada Vietnam dicetak Nguyen Quang Hai di babak pertama dan penalti Que Ngoc Hai di babak kedua. 

Kemenangan itu menjadi yang perdana bagi Vietnam di Piala Asia 2019. Sebelumnya, Vietnam harus menyerah dari Irak dan Iran. Kedua tim itu memastikan diri lolos ke babak 16 besar dengan status juara dan runner-up grup.

Adapun Vietnam saat ini menempati urutan ketiga Grup D. Tim asuhan Park Hang-seo itu masih berpeluang lolos sebagai satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik. Sebab kini Vietnam di urutan ketiga dari enam tim peringkat ketiga terbaik di tiap grup. Vietnam masih mungkin digeser negara lain di Grup E dan F.

Pada laga lain di Grup D, Irak dan Iran bermain tanpa gol. Hasil itu cukup untuk membuat Iran keluar sebagai juara grup dan Irak sebagai runner-up.

Sementara Korea Selatan menuntaskan penyisihan grup Grup C di Stadion Al Nahyan, Abu Dhabi, Rabu malam, dengan mengalahkan China 2-0. Gol Korsel dicetak Hwang Ui-jo dari titik penalti menit ke-14 dan Kim Min-jae menit ke-51. Hasil itu membawa Korsel ke 16 besar sebagai juara grup.

Pada laga lain, Kirgistan mengalahkan Filipina 3-1. Tiga gol Kirgistan dicetak oleh Vitalij Lux pada menit ke-24, 51, dan 77. Sementara Filipina mencetak gol lewat aksi Stephan Schrock.

Walau menang, Kirgistan gagal ke 16 besar karena kalah tiga poin dari China yang lolos sebagai runner-up. Sedangkan Filipina tak meraih poin dan menjadi juru kunci Grup C. *ant

Komentar