nusabali

Benda Terbungkus Gegerkan Warga

  • www.nusabali.com-benda-terbungkus-gegerkan-warga

Benda mencurigakan terbungkus kain hitam di trotoar Jalan Utama Denpasar - Gilimanuk depan SDN 1 Kediri, Desa Kediri, Kecamatan Kediri, Tabanan, gegerkan warga, Jumat (11/1).

TABANAN, NusaBali

Karena benda tersebut dikira bayi atau pun potongan mayat karena terlihat di luar bungkusan ada ulat. Namun setelah dibuka lengkap dengan pengaman dari Shabara Polres Tabanan ternyata berisi sampah.

Kapolsek Kediri Kompol I Nyoman Sumarjaya seizin Kapolres Tabanan AKBP I Made Sinar Subawa membenarkan peristiwa tersebut. Dimana kejadian yang sempat kagetkan warga dan polisi terjadi sekitar pukul 06.30 Wita. Saat itu benda mencurigakan yang terbungkus kain hitam mendadak ada diatas trotoar. "Nah disana saling tanya, antara warga dan polisi tetapi tidak ada yang mengetahui," ungkapnya, Jumat (11/1).

Karena ada laporan, ia dan jajaran Polsek Kediri turun ke lokasi benda tersebut. Benda tersebut berada di selatan SDN 1 Kediri diatas trotoar. Bahkan karena terlihat ada ulat di bagian luar dikira di dalam bungkusan itu bayi atau potongan mayat. Sempat pula dikira ada penumpang yang meninggalkan barang dan dihubungi lewat HT namun tidak ada laporan yang kehilangan barang.

"Akhirnya saya lapor ke Kapolres biar tidak salah sehingga ibu Wakapolres Kompol Rahmawati Izmail yang turun ke lapangan," tegasnya.

Seperti biasa demi keamanan, semua pasukan Dalmas dan Shabara Polres Tabanan turun ke lokasi lengkap dengan alat pendeteksi. Di lokasi juga sempat dipasangi garis polisi. Bahkan saat diteksi benda mencurigakan itu menggunakan alat, terdengar suara yang menunjukkan ada benda logam. "Akhirnya setelah dirasa aman dan diputus bungkusan plastik tersebut ternyata berisi sampah sungguhan," tegasnya.*de

Komentar