nusabali

Dishub Bangli Siapkan Parkir Alternatif

  • www.nusabali.com-dishub-bangli-siapkan-parkir-alternatif

Dinas Perhubungan (Dishub) Bangli siapkan parkir alternatif untuk antisipasi kekroditan di Pasar Kidul jelang Hari Raya Galungan.

BANGLI, NusaBali
Jika parkir di Pasar Kidul penuh, Dishub Bangli siapkan parkir alternatif di Jalan Lettu Lila. Arus kendaraan dari catuspata akan diarahkan ke barat agar lalu lintas tidak krodit menuju pasar.

Kepala Dinas Perhubungan Bangli, Gede Arta, mengatakan pengalihan parkir menyesuaikan dengan kondisi di lapangan. Menjelang Galungan, banyak pedagang dadakan yang sering berjualan di tempat parkir. “Antisipasi kondisi tersebut, kami rencanakan mengalihkan parkir ke Jalan Lettu Lila,” ungkap Gede Arta, Minggu (23/12). Gede Arta mengaku sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait pengalihan arus dan parkir alternatif itu.

“Apel kesiapan telah dilaksanakan untuk memantapkan pengamanan jelang Galungan, Natal, hingga tahun baru,” imbuhnya. Gede Arta menambahkan, ada penambahan personel untuk antisipasi parkir krodit. Pada hari biasa hanya menugaskan pegawai bagian lalu lintas saja, saat ini seluruh bidang diturunkan. “Personel kami juga terlibat di setiap pos yang dibangun kepolisian, baik di kota Bangli hingga Penelokan. Ada 60 petugas yang terlibat dan mereka dibagi, diatur sesuai piket,” tegasnya. *es

Komentar