nusabali

Tim Raket Denpasar ke Final

  • www.nusabali.com-tim-raket-denpasar-ke-final

Tim basket Raket Denpasar lolos ke final, usai mengalahkan tim basket Takapit Denpasar pada semifinal Turnamen Bolabasket Antarklub Nasional 'ASW Cup’ Kelompok Senior, di GOR Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (7/12) malam. 

DENPASAR, NusaBali

Dengan hasil itu tim Raket meraih satu tiket ke partai final yang berlangsung pada Sabtu (8/12).  Di final Raket menunggu pemenang antara BBM Viking Surabaya vs Flying Wheel Makassar. Duel sesama klub asal Denpasar itu berlangsung seru, terutama pada quarter keempat. Pemain Raket dimotori mantan pemain IBL Ary Sapto dan Airlangga. Ary Sapto dominan menyumbangkan poin bagi timnya. Ary Sapto mengandalkan tembakan jarak jauhnya.

Sedangkan Tim Takapit mengandalkan pemain muda yang menerapkan pola permainan cepat. Kombinasi permainan cepat vs shooting jarak  jauh membuat pertandingan berlangsung ketat. Bahkan saling susul point.

Pada quarter pertama Raket unggul 13 - 11. Tapi di quarter kedua Takapit membalikkan keadaan dan unggul 29-25. Pada quarter ketiga Raket ganti menang 47-41. Akhirnya quarter keempat benar-benar milik Raket. Setelah Ary Sapto menunjukkan kelas dengan menyumbang point paling banyak. Raket pun menang atas Takapit 75 - 69.

Pelatih Raket Made Indra mengakui tiket final lewat perjuangan keras akhirnya ke final. Karena tampil lepas tanpa beban, pemainnya justru bertanding bagus. Bukan target juara, tapi anak-anak memang kerja keras.

"Di final nanti kami berusaha meningkatkan komunikasi antar pemain. Baik pemain inti maupun pemain cadangan. Apalagi lawan di final tim basket luar Bali," tutur Made Indra.

Sementara pelatih Takapit Anton Purwo Nugroho mengakui kedua tim berimbang. Hanya saja pemainnya tidak fokus pada quarter terakhir. Padahal saat itu momentun mengejar ketertinggalan.

Apalagi lawan minta time out, tapi berbarengan fall karena lambat mencet. Dan itu sejatinya dari sisi logika masuk hitungan time out. Namun wasit malah memutuskan terjadi fall.

Sementara itu, pada pertandingan eksebisi KU 12, Merpati Bali mengalahkan Kijang 56 - 9, Elite mengandaskan Tulikup 52 - 12. Sedangkan Sonic menghentikan Black Stallions 64 - 41 dan Merpati diluar dugaan dikalahkan Juanda 54 - 50.  *dek

Komentar