nusabali

Pelajar Usung Pataka Songsong Hari Puputan

  • www.nusabali.com-pelajar-usung-pataka-songsong-hari-puputan

Sejumlah pelajar SMA/SMK berseragam P2M (Pemuda Panca Marga) Karangasem mengusung Pataka I Gusti Ngurah Rai.

AMLAPURA, NusaBali

Pataka diterima di Lapangan Gajagwea, Banjar/Desa Abang, Kecamatan Abang, Karangasem, Selasa (13/11) pukul 11.00 Wita.  Asisten III Setdakab Buleleng Asta Semadi, menyerahkan pataka itu diterima Sekda Karangasem I Gede Adnya Muliadi. Sebelumnya pataka menginap di Singaraja. Selanjutnya pataka diarak menggunakan mobil bak terbuka menuju Tugu Pahlawan I Gusti Patih Jelantik Amlapura.

Pataka itu berupa surat sakti I Gusti Ngurah Rai, dan panji-panji kepahlawanan, termasuk bendera merah putih, lambang Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan dasar negara.

Hadir dalam upacara serah terima pataka itu, Kadis Sosial Karangasem Ni Ketut Puspa Kumari, Camat Abang I Gusti Nyoman Darsana, Kapolsek Abang AKP I Nyoman Wiranata, Ketua LVRI Karangasem I Made Oka, dan undangan lainnya.

Selanjutnya pukul 12.10 Wita Pataka I Gusti Ngurah Rai diarak menuju Tugu Pahlawan I Gusti Patih Jelantik, diiringi Komunitas Kreatif Sepeda Ontel Karangasem, KNPI, Karang Taruna, Klub Vespa, RAPI Kecamatan Abang, Kecamatan Kubu, Kecamatan Manggis, dan Karangasem, Orari Karangasem, dan komunitas lainnya. Sempat beristirahat di tugu pahlawan di Objek Wisata Tirtagangga, Banjar Tanah Lengis, Desa Ababi, Kecamatan Abang, melakukan penghormatan kepada pahlawan. Karena di lokasi itu sempat terjadi kontak fisik para pejuang dengan penjajah. Kemudian perjalanan berlanjut, setiba di Tugu Pahlawan I Gusti Ngurah Rai, Jalan Gatot Subroto Amlapura, menempatkan karangan bunga di Tugu Pahlawan I Gusti Patih Jelantik dilakukan Ketua LVRI Karangasem I Made Oka dan Kadis Sosial Ni Ketut Puspa Kumari, kemudian melakukan penghormatan.

Di Tugu Pahlawan I Gusti Patih Jelantik itulah, pataka diinapkan dan dijaga semalam. Agenda selanjutnya pataka diserahkan di Lapangan Puputan Klungkung, Rabu (14/11). "Kami kembali mengarak pataka I Gusti Ngurah Rai, setelah tahun 2017 acara itu ditiadakan karena situasi Gunung Agung, erupsi," jelas Kadis Sosial Ni Ketut Puspa Kumari.

Ketua LVRI Karangasem I Made Oka juga mengingatkan kepada kaum muda, agar semangat kepahlawanan I Gusti Ngurah Rai sebagai pemimpin Pasukan Ciung Wanara diteladani. Pahlawan pantang menyerah, tidak pernah mengeluh, untuk mempertahankan kemerdekaan RI, hingga akhirnya nyawa jadi taruhannya.

"Paling tidak caranya meneladani untuk kaum pelajar, mesti belajar sungguh-sungguh, agar kelak jadi generasi berguna untuk nusa dan bangsa," jelas I Made Oka.

Sekda Adnya Muliadi juga mengingatkan, bangsa yang besar karena menghormati jasa-jasa para pahlawannya. Sebagai generasi muda, hendaknya berbangga memiliki pahlawan yang telah mampu merebut kemerdekaan dari para penjajah.*k16

Komentar