nusabali

Jelang Hadapi Thailand, Indra Fokus Pertahanan

  • www.nusabali.com-jelang-hadapi-thailand-indra-fokus-pertahanan

Saat China U-19 menang 3-1 atas Thailand U-19 di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat sore (21/9/2018), Timnas Indonesia U-19 masih tetap berlatih di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Jumat (21/9) pagi.

JAKARTA, NusaBali
Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri pun mengungkapkan, tim asuhannya berlatih cara bertahan agar lebih baik saat turnamen berjalan. China, Thailand, dan Timnas U-19 menjalani turnamen PSSI Anniversary U-19 sebagai bagian persiapan tampil di Piala AFC U-19 2018, mulai 18 Oktober 2018. Timnas U-19 baru tampil menghadapi Thailand, pada Minggu (23/9).

Masih ada dua hari sebelum laga pertama, Indra Sjafri tetap menempa anak-anak asuhnya dalam latihan di Lapangan ABC Senayan. Dalam latihan itu, Timnas U-19 mendapatkan menu pertandingan, skema serangan dan bertahan dilatih dalam sesi ini.

Indra Sjafri menjelaskann latihan itu untuk memperbaiki pertahanan tim. Ia menekankan pertahanan menjadi fokus dalam latihan beberapa hari terakhir.

"Kami mencari komposisi untuk pertandingan pertama lewat latihan ini. Selain itu kami juga memperbaiki pertahanan kami. Jadi bertahan menjadi perhatian khusus sekarang karena evaluasi kami lebih sering ke menyerang, menyerang, dan menyerang. Namun, dengan mudah pertahanan kami kadang bisa diterobos," ujar Indra Sjafri.

Timnas U-19 diharapkan sudah bisa memiliki komposisi permainan yang seimbang saat menghadapi Thailand di Stadion Pakansari, Cibinong, pada Minggu (23/9), baik dari sisi penyerangan yang menjadi ciri khas permainan Indonesia mapun ketika harus bertahan menghadapi gempuran serangan lawan.

Sementara itu,  China U-19 sempat tertinggal lebih dulu dari Thailand U-19,  sebelum menang 3-1 pada laga perdana PSSI Annivesary U-19 Tournament 2018,  di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (21/9) sore.

Thailand U-19 sempat unggul pada menit 18, lewat Pithak Phapirom, yang menggetarkan jala gawang China U-19. Tiga gol China U-19 lewat gol Tianyu Gou menit 51 dan 59, dan Chaoyang Liu. Skor 3-1 bertahan hingga laga selesai. Pertandingan selanjutnya Thailand U-19 melawan timnas Indonesia U-19 di Stadion Pakansari, Minggu (23/9). Sedangkan China istirahat sebelum menghadapi skuat Garuda Nusantara, 25 September. *

Komentar