nusabali

Dana LPD Serai Timpang

  • www.nusabali.com-dana-lpd-serai-timpang

Berdasarkan data per Februari 2018, kondisi LPD Serai kurang sehat.

BANGLI, NusaBali

Lembaga Pemberdayaan Lembaga Perkreditan Desa (LP LPD) sempat mengaudit LPD Desa Pakraman Serai, Kecamatan Kintamani, Bangli. Hasilnya, LP LPD menemukan ada ketimpangan dana antara jumlah tabungan, deposito, dan kredit. Hasil audit telah disampaikan kepada pengurus LPD dan Bendesa Adat Serai selaku pengawas LPD.   

Kepala Bagian Ekonomi Setda Bangli, Ni Luh Ketut Wardani, mengaku mendapatkan laporan hasil audit LP LPD terhadap LPD Desa Serai. “Neraca berbeda dengan hasil audit, baik itu dalam bentuk tabungan, deposito maupun kredit,” ungkap Luh Wardani, Rabu (12/9). Hanya saja Luh Wardani mengaku tidak kuasai data hasil audit LP LPD atas LPD Desa Serai. “Pengawas LPD juga membentuk tim untuk menelusuri dana LPD,” imbuhnya,

Luh Wardani mengungkapkan, berdasarkan data per Februari 2018 kondisi LPD Serai kurang sehat. Banyak faktor penyebab LPD tidak sehat atau tidak beroperasi. Di antaranya lemahnya SDM pengurus LPD, oknum pengurus bekerja tidak jujur, dan kurangnya ketaatan pengurus. “Jika pengurusnya tidak jujur dan tidak taat aturan serta lemahnya SDM, pasti LPD akan bangkrut,” terangnya.

Sebelumnya diberitakan sejumlah nasabah LPD Desa Serai melapor ke Polsek Kintamani. Mereka lapor ke polisi karena tak bisa menarik uang tabungan di LPD Serai. Jumlah tabungan yang tak bisa ditarik mencapai ratusan juta rupiah. Salah seorang nasabah, I Nengah Sari, 53, mengaku melapor ke Polsek Kintamani pada tanggal 9 Agustus lalu. Saat melapor ada lima nasabah lainnya ikut serta. Nengah Sari mengaku tidak banyak punya tabungan, sementara tabungan ibu kandungnya, Ni Nengah Tambun, Rp 110 juta. Jika jumlah tabungan Nengah Sari dan lima nasabah lainnya digabung besarannya Rp 380 juta. *es

Komentar