nusabali

Tim Putri Bali Absen di Kejurnas Rugby

  • www.nusabali.com-tim-putri-bali-absen-di-kejurnas-rugby

Pengprov Rugby Bali absen mengirimkan atlet putri pada Kejurnas Rugby 7s U-21, di Stadion Pancasila, Jogjakarta pada 29-30 September.

DENPASAR, NusaBali

Hal itu karena terbentur usia atlet rugby yang belum genap 21 tahun pada Kejurnas. Sedangkan atlet putri yang dimiliki Bali rata-rata berusia 16 tahun.  Akhirnya Bali fokus menyiapkan tim purtra.

"Saya sudah lakukan pendekatan agar ada kebijakan soal umur atlet. Namun pengurus pusat bersikukuh batasan atlet U-21 di Kejurnas," ujar Ketua Umum Nur Faizah di Denpasar, Senin (13/8).  

Menurut Nur Faizah, Bali hanya memiliki enam atlet putri U-21. Padahal dalam satu tim butuh 12 pemain.. Kejurnas tahun ini umur menjadi acuan utama. Sehingga atlet Pelatnas saja jika umurnya sesuai diperbolehkan turun membela daerahnya.

Karena itu, kini sektor putra diintensifkan dalam seleksi berjalan. Sebab masih tersisa 18 atlet dari beberapa kali seleksi yang dilakukan tim pelatih Kadek Kari Yasa, Kurt Lovell, dan Wira Ditta Lokantara.

Menurut  Nur Faizah, dua minggu lagi akan didefinitifkan 12 atlet,  dengan membentuk tim jadi dua bagian, tim A dan tim B. Benar-benar akan dinilai dan dicari yang terbaik untuk Bali. Sebab harapan Bali bertumpu pada sektor putra meraih emas.

"Peluang putra cukup terbuka. Masuk tiga besar sudah kami bayangkan. Tapi target kami di sektor putra adalah emas," harap Nur Faizah.

Dia pun berharap dalam seleksi berdasarkan pada kemampuan terbaik para atlet. Sebab yang dicari 12 atlet dan enam diantaranya dicoret, karena kuotanya 12 atlet dalam satu tim. *dek

Komentar