nusabali

RGS Juara Voli Bupati Cup

  • www.nusabali.com-rgs-juara-voli-bupati-cup

Klub RGS (Radio Gunung Sari) Amlapura keluar sebagai juara Kejuaraan Voli Piala Bupati Karangasem 2018.

AMLAPURA, NusaBali
Di final, RGS  menumbangkan klub Cadas (Candidasa) dari Banjar Samuh, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem 3-2 (20-25, 26-24, 30-28, 18-25 dan 16-14), di GOR Gunung Agung, Amlapura, Sabtu (11/8)  malam.

Pada laga final itu, RGS sempat tertekan dan selalu tertinggal dalam pengumpulan poin. Serangan hanya mengandalkan I Komang Maranjana dan I Gusti Agung Bagus Indra Wiguna, sehingga permainan terbaca klub Cadas.

Laga empat set pertama berlangsung alot dan berimbang. RGS sebagai unggulan kedua, kalah di set pembuka 20-25. Namun set kedua berlangsung sengit, RGS pun menang 26-24. Set ketiga semakin seru susul menyusul poin, mulai 10-10, hingga 28-28. Namun RGS menang 30-28. Cadas pun membalas dan mengambil set keempat 25-18, dan skor pun imbang 2-2, yang dilanjutkan hingga set kelima.

RGS di bawah asuhan I Made Ngurah Dwi Suastawan, sejak awal memasang target juara  dan berpredikat juara grup B. Namun kemenangan RGS didukung faktor keberuntungan. Sebab di set kelima, RGS terus tertinggal 7-10, 13-14, hingga diakhiri 16-14. Segenap pemain RGS pun langsung berguling-guling meluapkan kegembiraannya,

Sedangkan Cadas non unggulan berpredikat runner up grup C, yang penampilannya terus meningkat sejak perempatfinal, Mereka menyingkirkan Rekatama dari Desa/Kecamatan Kubu, dan di semifinal mendepak juara bertahan MSC.

“Ya namanya saja permainan, tidak apa-apa,” jelas I Putu Dodik Virgiorena, salah satu andalan Cadas.Sedangkan pelatih RGS I Made Ngurah Dwi Suastawan mengakui, sejak set pertama tertekan dan menanggung beban sebagai unggulan. “Syukur di set kelima mampu menyelesaikan pertandingan, walau terus tertinggal,” kata Suastawan.

Sementara itu, juara bertahan MSC (Mulatsarira Club) dari Banjar Wates Tengah, Desa Duda Timur, Kecamatan Selat, meraih peringkat ketiga, setelah mengalahkan Mercury Desa Culik, Kecamatan Abang, 3-1 (25-20, 20-25, 25-13 dan 25-18).

Piala Bupati Karangasem diserahkan Bupati I Gusti Ayu Mas Sumatri, didampingi Wakil Bupati I Wayan Artha Dipa, Ketua KONI I Gede Suadi, Ketua Pengkab PBVSI Karangasem I Wayan Suastika, turut hadir anggota DPRD Bali NI Kadek Darmini. *k16

Komentar