nusabali

Kunjungi Jembrana, Konsul RRT Buka Peluang Kerjasama Pariwisata

  • www.nusabali.com-kunjungi-jembrana-konsul-rrt-buka-peluang-kerjasama-pariwisata

Konsul Jenderal Republik Rakyat Tiongkok (Konjen RRT) Bali Gou Haodong, melakukan pertemuan dengan Bupati Jembrana I Putu Artha, di ruang pertemuan VIP Kantor Bupati Jembrana, Rabu (8/1).

NEGARA, NusaBali

Dalam pertemuan tersebut, Gou Haodong yang baru empat bulan bertugas di Bali, membuka peluang kerjasama sejumlah bidang, khususnya pariwisata termasuk perindustrian dan perdagangan (perindag).

Menurut Gou Haodong, kunjungannya ke Jembrana adalah kunjungan resmi pertamanya ke kabupaten/kota yang ada di Bali selama bertugas sebagai Konsul RRT di Bali. Agenda kunjungan ke kabupaten/kota di Bali itu, adalah  mencari berbagai potensi yang ada di tiap kabupaten, agar nantinya bisa dijalin kerjasama dalam berbagai bidang. Terutama pariwisata dan perindag.

“Kami melihat bahwa selama ini kunjungan wisatawan Tiongkok ke Bali lebih terpusat pada daerah selatan Bali. Kami ingin melihat potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Jembrana, agar kami juga bisa mengarahkan wisatawan kami berkunjung ke Jembrana,” ujarnya.

Hal itu disambut positif Bupati Artha, dan mengapresiasi kunjungan Konsul RRT. Bupati Artha yang didampingi Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Parbud) Nengah Alit dan Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Made Gede Budhiarta, memaparkan sejumlah keunggulan pariwisata maupun perindag di Jembrana. Dari sisi pariwisata, selain memaparkan sejumlah tempat wisata, dipaparkan sejumlah atraksi wisata khas Jembrana.

“Kami di Jembrana memiliki sejumlah atraksi wisata yang tidak dimiliki daerah mana pun di Indonesia. Kami memiliki atraksi pacuan kerbau yang disebut makepung, dan atraksi instrumen musik dengan menggunakan bambu besar yaitu jegog. Kedua atraksi tersebut adalah atraksi kebanggaan masyarakat Jembrana,” kata Bupati Artha, yang berencana mengundang Konsul Gou Haodong, setiap digelar event wisata di Jembrana.

Sedangkan dari sisi perindag, Bupati Artha memaparkan tentang produk kakao Jembrana yang menjadi salah satu kakao terbaik. Selain diakui di Indonesia, produk kakao Jembrana juga diakui oleh dunia internasional. “Terbukti, Prancis membeli kakao di Jembrana, karena mutu dan kualitasnya yang terbaik. Selain itu di Jembrana juga memiliki kain tenun khas Jembrana, yang motif dan coraknya sangat berbeda. Sangat diminati oleh konsumen dari dalam dan luar negeri,” ujar Bupati Artha.

Mendengar pemaparan sejumlah potensi lokal Jembrana itu, Konsul Gou Haodong, mengaku tertarik. Gou Haodong berjanji akan mengarahkan wisatawan asal negaranya untuk berkunjung ke Jembrana. Pertemuan antara Bupati Artha dengan Gou Haodong itu diakhiri dengan tukar menukar cenderamata. Bupati Artha menyerahkan replika makepung. *ode

Komentar