nusabali

PDAM Berencana Asuransikan Jaringan Pipa

  • www.nusabali.com-pdam-berencana-asuransikan-jaringan-pipa

PDAM Bangli berencana asuransikan jaringan pipa sistem gravitasi.

BANGLI, NusaBali
Sebab jaringan pipa di aliran sungai rawan tertimbun longsor maupun dihantam banjir. Apalagi jaringan PDAM beberapa kali rusak akibat banjir dan timbunan longsor. Kerugiannya ratusan juta rupiah.  Direktur PDAM Bangli, I Wayan Gde Yuliawan Askara, mengaku masih melakukan konsultasi  ke Departemen Dalam Negeri (Depdagri) terkait payung hukumnya. Yuliawan Askara juga akan melakukan koordinasi dengan PDAM kabupaten/kota lainnya sebagai bahan referensi. “Perlu konsultasi terlebih dahulu, apakah ada payung hukumnya perusahan daerah mengasuransikan asetnya. Kami juga akan mencari masukan dari PDAM lainya,” terang Yuliawan Askara, Kamis (19/7).

Terpisah, Kepala PDAM Unit Tambahan, Ida Bagus Prenawa, mengatakan progress pekerjaan perbaikan jaringan pipa di Dam Tamansari sudah 80 persen. Tinggal melakukan pengurasan jaringan pipa yang kemasukan lumpur. “Proses pengelasan pipa sudah rampung. Paling lambat Senin depan air sudah bisa mengalir normal,” jelasnya. Selain melakukan pergantian pipa yang hancur disapu banjir bandang, juga dibangun bak pengumpul dengan ukuran 2 meter x 2 meter dekat sumber mata air Anakan Pande.

“Dulu sudah ada bak tapi di beberapa titik bocor dan sekarang dibangun bak baru. Untuk menampung air dari sumber sebelum dialirkan ke bak reservoar,” sebutnya. Mengurangi kerusakan pipa, dalam proses pemasangan mengikuti alur sungai atau menghindari pemasangan pipa. “Pipa dipasang melintang,” imbuhnya. Pipa yang hancur sepanjang 650 meter. Penggantinya memelurkan 110 batang pipa besi. *e

Komentar