nusabali

Pemkab Bangli Raih Satyalencana Pembangunan Bidang Koperasi

  • www.nusabali.com-pemkab-bangli-raih-satyalencana-pembangunan-bidang-koperasi

Pemkab Bangli meraih penghargaan Satyalencana Pembangunan Bidang Koperasi.

BANGLI, NusaBali
Penghargaan diserahkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo kepada Bupati Bangli I Made Gianyar di Gedung Nusantara Indonesia Convention Exhibition, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Kamis (12/7). Bupati Made Gianyar mendapatkan penghargaan ini atas jasanya membangun koperasi dan UKM melalui Gerakan Membangun Ekonomi Masyarakat (Gerbangemas).

Bupati Made Gianyar mengucap syukur atas penghargaan tersebut. Dikatakan, dalam mengembangkan koperasi dan UKM tidak kepikiran ataupun memburu penghargaan. “Kami bekerja agar ekonomi kerakyatan di Bangli bisa tumbuh dengan baik sehingga kesejahteraan masyarakat bisa meningkat. Penghargaan ini saya persembahkan untuk masyarakat Bangli yang sudah bekerja keras membangun kemandirian, membangun gotong royong dalam meningkatkan ekonominya melalui program Gerbangemas,” ungkapnya.  

Menurut Bupati Made Gianyar, ekonomi di Bangli tumbuh dengan masif, tumbuh dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat sesuai spirit koperasi. “Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh jajaran organisasi perangkat daerah dan utamanya masyarakat Bangli yang sudah bekerja keras, membangun kemandirian dan ekonomi kerakyatan. Penghargaan ini saya dedikasikan untuk seluruh koperasi di Kabupaten Bangli,” ujarnya.

Dikatakan, saat ini percepatan perubahan sudah 3 ribu kali lebih cepat dari revolusi industri. Jika tidak ingin tertinggal, pergerakan koperasi dan UMKM  harus berbasis media sosial dan teknologi informasi (IT). Sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo, membangun ekonomi sesuai dengan potensi masing-masing. Di Bangli punya potensi pertanian seperti kopi, jeruk, bawang dan sebagainya. Sehingga potensi ini yang harus ditingkatkan kuantitas maupun kualitasnya. Menurutnya, kopi Arabika Kintamani sudah menembus pasar internasional.

Bahkan kopi Arabika Kintamami saat peringatan HUT RI tahun lalu disuguhkan di istana negara untuk menjamu tamu negara. “Keberhasilan kopi Kintamani menembus pasar internasional dan disuguhkan di istana negara menjadi potensi yang menjanjikan untuk petani kopi di Bangli,” terangnya. Bupati Made Gianyar menambahkan dengan diraihnya tanda kehormatan dan penghargaan ini akan semakin menguatkan komitmennya  menciptakan program inovatifuntuk menguatkan pembangunan ekonomi kerakyatan di Kabupaten Bangli. *e

Komentar