nusabali

Street Crime Tuntas Dibasmi Dalam 1 Bulan

  • www.nusabali.com-street-crime-tuntas-dibasmi-dalam-1-bulan

Wakapolri Komjen Syafruddin menargetkan jajaran Polri menyelesaikan masalah kejahatan jalanan dalam waktu satu bulan.

JAKARTA, NusaBali

Jika kasus-kasus kejahatan jalanan tak terungkap, kata Syafruddin, kinerja polisi setempat harus siap dievaluasi. "Kita pergi beri waktu satu bulan. Begal, street crime, itu sama saja kayak (kasus) miras oplosan, itu harus selesai," ujar Syafruddin kepada wartawan di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (10/7) seperti dilansir detik.

"Ya, harus terungkap. Kalau tidak terungkap, saya kan sudah bilang, kita akan evaluasi pemimpinnya. Kapolresnya, kapolseknya, kita tinggal ganti, gampang," ucap Syafruddin. Menurut Syafruddin, berhasil atau tidaknya penanganan kejahatan jalanan bergantung pada intensitas jajaran melaksanakan operasi.

"(Cara penanganannya bagaimana?) Tergantung intensitas operasi suatu wilayah. Oleh karena itu, tergantung komandan di wilayah itu. Kita kasih tekanan target harus selesai," kata Syafruddin. Dia pun membantah bahwa telah terjadi perubahan pola yang dilakukan para pelaku kejahatan jalanan.

Menurutnya, pola pelaku kejahatan jalanan selalu melumpuhkan dan mengambil barang yang ditargetkan dari korban dengan cara kekerasan. "Saya rasa tidak ada perubahan, itu tinggal bagaimana membangun opini," ujar dia seperti dilansir cnnindonesia.

Sebagaimana diketahui aksi begal motor marak terjadi dalam beberapa pekan terakhir. Pada Jumat pekan lalu, Polda Metro Jaya tercatat telah menahan sebanyak 73 dari 387 orang yang karena diduga terlibat kejahatan jalanan seperti pembegalan dan penjambretan.

Bahkan, 27 pelaku diantaranya harus ditembak pada bagian kaki. Sementara dua pelaku lain tewas didor lantaran melawan aparat. Penangkapan pelaku penjambretan dan begal tersebut dilakukan dalam Operasi Kewilayahan Mandiri di wilayah yang masuk jajaran hukum Polda Metro Jaya. Operasi tersebut dilakukan sejak 3 Juni hingga 3 Agustus mendatang. *

Komentar