nusabali

Wisatawan Meriahkan Porsenides Ped

  • www.nusabali.com-wisatawan-meriahkan-porsenides-ped

Pekan Olahraga dan Seni Desa (Porsenides) Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, dibuka Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, Sabtu (7/7).

SEMARAPURA, NusaBali
Tampak pemandangan berbeda dari Porsenides lainnya. Sejumlah wistawan mancanegara tampak turut serta dalam upacara pembukaan Porsenides yang dilaksanakan di Lapangan Desa Ped. Menurut Ketua Panitia Made Sujana, para tamu asing ini merupakan relawan, donatur dan turis yang kebetulan tengah menikmati liburan di Nusa Penida. "Kehadiran para tamu asing pada pembukaan Porsenides ini karena mereka ingin berpartisipasi dalam aksi jalan santai sambil pungut sampah plastik," ujar Made Sujana.

Porsenides Ped 2018 mempertandingkan 11 pertandingan. Di antara, delapan  cabang olahraga yakni volly, futsal, kasti, tarik tambang, lari karung, balon berpasangan, catur dan jalan santai. Tiga cabang seni yakni, macepat, dharma wacana, dan nyurat aksara Bali. Kontingen berasal dari Dusun Ped, Biaung, Adegan, Pendem, Seming dan Sental. Masing masing kontingen menurunkan 64 atlet sehingga jumlah total atlet yang bertanding 384 orang. Turut hadir Ketua DPRD Klungkung Wayan Baru dan Camat Nusa Penida  I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya.

Bupati Suwirta mengapresiasi partisipasi para tamu asing ini. Menurutnya ini merupakan dampak dari pesatnya perkembangan pariwisata di Nusa Penida. "Para tamu asing turut serta dalam aksi ini sebagai bentuk kecintaannya kepada Nusa Penida, sebagai warga asli Nusa Penida kita mestinya mampu berbuat lebih dengan bersama sama menjaga pulau ini," ujar Bupati Suwirta.

Ditambahkan, dengan terselenggaranya Porsenides Ped diharapkan mempererat persaudaraan dan kehidupan yang harmonis di desa." Pilkada telah usai, mari kita bersatu kembali membangun Klungkung," ujar Bupati asal Nusa Ceningan. Penyelenggaraan Porsenides untuk sarana pembibitan atlet dan seniman, serta meningkatkan rasa kebersamaan dan mempererat tali persaudaraan. *wan

Komentar