nusabali

Hujan Dua Jam, Jembatan Abiantuwung Banjir

  • www.nusabali.com-hujan-dua-jam-jembatan-abiantuwung-banjir

Diguyur hujan dua jam, Jembatan Tukad Yeh Sungi di Jalan A Yani, Desa Abiantuwung, Kecamatan Kediri, Tabanan, banjir pada Selasa (19/6) siang.

TABANAN, NusaBali
Akibatnya sejumlah motor mogok. Banjirnya jembatan ini bukan kali pertama, karena sudah menjadi langganan di setiap musim hujan.

Pantauan di lapangan meskipun hujan sudah reda genangan air masih menghambat arus kendaraan. Banjir diakibatkan karena gorong-gorong yang ada di sebelah timur tersumbat sampah sehingga air meluber ke jalan. Di samping itu kondisi jembatan berada di daerah cekungan sehingga menambah krodit lalu lintas.

Tampak petugas kepolisian sedang mengatur lalu lintas dan membersihkan lubang saluran air. Meskipun air hujan sangat deras rata-rata kendaraan menerobos banjir.

Menurut pegawai cuci mobil yang dekat di lokasi, Suhartono, 47, sekitar pukul 13.30 Wita jembatan Abiantuwung tergenang banjir yang airnya berasal dari gorong-gorong yang tersumbat sampah. Dikatakannya, padahal hujan tidak terlalu lebat hanya saja air telabah tersebut besar dari utara. “Karena gorong-gorong tersumbat jadinya trotoar ikut jebol, sehingga air meluber ke jalan,” ucapnya. *d

Komentar