nusabali

Personel Bersenjata Lengkap Siaga di Legian

  • www.nusabali.com-personel-bersenjata-lengkap-siaga-di-legian

Polsek Kuta menempatkan sejumlah personel yang selalu siap berpatroli. Mereka memiliki pos dan radius tertentu.

MANGUPURA, NusaBali
Aksi teror di sejumlah lokasi di Indonesia membuat petugas kepolisian dari Polsek Kuta, Polresta yang diback up penuh Polda Bali meningkatkan kewaspadaan di daerah vital. Seperti halnya dilakukan di kawasan Legian, Kecamatan Kuta, Badung, Minggu (20/5) malam. Puluhan personel bersenjata lengkap melakukan patroli rutin di sepanjang Jalan Legian.

Sekitar 40 personel terlihat berjaga sekitar kawasan Legian dan Ground Zero yang terdiri dari Sabhara Polresta Denpasar dan jajaran Polsek Kuta, diback up Polda Bali. Peningkatan pengamanan itu dipimpin langsung Kabag Ops Polresta Denpasar Kompol I Nyoman Gatra dan Kapolsek Kuta Kompol I Nyoman Wirajaya.

“Saya melihat kawasan Legian ini terbuka sekali. Tidak ada pemeriksaan kendaraan yang akan memasuki kawasan ini. Karena ini daerah wisata, sehingga kami harus bisa memberikan jaminan keamanan,” tutur Kompol Gatra. Kapolsek Kuta Kompol Wirajaya, mengungkapkan selain melakukan pengamanan di kawasan pariwisata khususnya Legian, pihaknya juga telah menempatkan sejumlah personel yang selalu siap berpatroli.

“Kami ada 5 personel yang siap berpatroli, mereka memiliki pos dan radius tertentu mulai kawasan Kartika Plaza, Seminyak, Kedonganan, Pantai Kuta, dan Legian,” imbuhnya. Selain sepanjang Jalan Legian, tempat hiburan, hotel, restoran, tempat ibadah, dan tempat belanja juga dijaga. “Semua objek vital tentu sudah dalam pemetaan dan penjagaan kami. Bukan hanya tempat hiburan, tapi, tempat perbelanjaan dan ibadah juga dijaga ketat,” ujar Kompol Wijaya. *dar

Komentar