nusabali

BPPBD Gelar Simulasi Bencana,

  • www.nusabali.com-bppbd-gelar-simulasi-bencana

Serangkaian peringatan Hari Kesiapsiagaan Nasional, Kamis (26/4), BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Gianyar dan Polres Gianyar, menggelar simulasi bencana gempa. Seolah-olah, bumi seni Gianyar diguncang gempa berkekuatan 7 SR yang berpotensi Tsunami.

GIANYAR, NusaBali

Kepala BPBD Gianyar AA Gde Oka Digjaya mengatakan simulasi bencana penting dilakukan sebagai langkah preventif penanggulangan bencana. Pihaknya juga menggelar apel siaga diikuti Bidang Pemadam Kebakaran, PMI dan Pramuka Peduli Gianyar, dilanjutkan pemasangan papan informasi bencana rawan longsor di Kecamatan Tegallalang dan Payangan. “Simulasi ini perlu dilakukan untuk melatih kesiapsiagaan masyarakat menghadapi bencana,” jelasnya.

Secara terpisah juga berlangsung simulasi bencana gempa di Mapolres Gianyar. Pelaksanaan simulasi diasumsikan seluruh personel Polres Gianyar sedang beraktivitas di dalam ruangan masing-masing. Tiba-tiba terjadi gempa bumi dengan kekuatan 7 SR yang berpotensi terjadi Tsunami. Bunyi alarm pun riuh menandakan situasi gawat darurat, sehingga seluruh personel yang berada dalam ruangan langsung menyelamatkan diri. Mereka berkumpul di halaman Mapolres. Dalam proses menyelamatkan diri menuju lapangan, terdapat dua personel yang mengalami musibah. Salah satunya terinjak-injak di lobi dan satu lagi terluka akibat tertimpa almari di ruang SPKT Polres Gianyar. Atas kejadian tersebut, Dokkes Polres Gianyar melarikan korban ke rumah sakit terdekat. *nvi

Komentar