nusabali

Mulang Pakelem Kerbau di Segara Buitan

  • www.nusabali.com-mulang-pakelem-kerbau-di-segara-buitan

Melasti diisi mulang pakelem berupa kerbau, bebek, angsa, dan ayam ke tengah laut dengan menyewa tiga jukung (perahu).

AMLAPURA, NusaBali
Melasti jelang Karya Tabuh Gentuh lan Pamijilan Ida Bhatara Sakti Ngerta Jagat di Pura Pasimpenan Gaduh Sakti, Desa Pakraman Selat bertujuan menyucikan seluruh pratima dan pralingga Ida Bhatara. Prosesi melasti di Segara Banjar Buitan dipuput Ida Pedanda Istri Ketut Geria dari Gria Ulon, Banjar/Desa Jungutan, Kecamatan Bebandem, dan Ida Pedanda Gede Peling Pinatih dari Gria Carik, Banjar Punia, Desa Sinduwati, Kecamatan Sidemen.

Ida Pedanda Gede Peling Pinatih mengatakan, melasti bertujuan menyucikan keharmonisan sosial, menyucikan keharmonisan individu, dan menyucikan keharmonisan semesta. “Sehingga kehidupan di semesta ini jadi seimbang, selain untuk menyucikan kembali pratima dan pralingga Ida Bhatara sebelum puncak karya,” jelas Ida Pedanda Gede Peling Pinatih.

Puncak Karya Tabuh Gentuh pada Saniscara Kliwon Wayang, Sabtu (24 Februari 2018) dan puncak Karya Pamijilan Ida Bhatara Sakti pada Sukra Kliwon Watugunung, Jumat (16 Maret 2018) dan Ida Bhatara masineb pada Sukra Paing Gumbreg, Jumat (27 April 2018). Bendesa Adat Selat, Jro Mangku Gede Mustika mengungkapkan,  upacara melasti melibatkan krama dari 15 banjar adat dan 3 dadia. *k16

Komentar