nusabali

Sosialisasi Pilgub, KPU Buleleng Gelar Lomba Tajog

  • www.nusabali.com-sosialisasi-pilgub-kpu-buleleng-gelar-lomba-tajog

KPU Buleleng punya cara tersendiri dalam meningkatkan peran serta masyarakat dalam ajang Pilgub Bali 2018.

SINGARAJA, NusaBali
Kali ini, KPU Buleleng gunakan pola pendekatan kearifan lokal dalam sosialisasinya. Seperti yang dilakukan KPU Buleleng saat sosialisasi pelaksanaan Pilgub 2018 di lima desa Baliaga, yakni Desa Sidatapa, Cempaga, Tigawasa, Pedawa, dan Desa Banyuseri Kecamatan Banjar, Senin (19/2). Dalam kegiatan itu, KPU menggelar lomba permainan tradisional Tajog alias Matajog atau Engrang. Permainan ini dijadikan daya tarik bagi KPU, agar masyarakat di lima desa Baliaga tersebut bersedia datang ke TPS pada 27 Juni nanti.

Komisioner KPU Buleleng, Made Sutrawan mengatakan, permainan tradisional Tajog atau Matajog di desa-desa Baliaga memiliki daya tarik tersendiri. Setiap kali Matajog dipermainkan, masyarakat sangat antusias menonton permainan tersebut. Sehingga permainan Matajog sangat tepat menjadi media sosialisasi Pilgub Bali.

Selain mengajak masyarakat berpartisipasi dalam Pilgub dengan menyalurkan hak pilihnya, perlombaan Matajog juga sebagai upaya melestarikan permainan trasional tersebut. “Seni Matajog ini merupakan suatu potensi masyarakat, yang perlu kita lestarikan dengan kegiatan ini. Nah selain melestarikan, kita juga memanfaatkan sebagai media sosialisasi Pilgub Bali,” katanya.

Dalam kegiatan itu, KPU Buleleng menyampaikan beberapa tahapan Pilgub  Bali 2018, salah satunya menyangkut pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih yang sudah berjalan di seluruh desa/kelurahan. KPU juga menyatakan, pencoblosan Pilgub Bali berlangsung 27 Juni 2018 nanti.

Sementara dalam permainan Matajog kemarin, warga yang datang cukup banyak. Masing-masing peserta berasal dari lima desa Baliaga, sehingga peserta membawa suporternya masing-masing. *k19

Komentar