nusabali

Disdikpora Tambah PAUD/TK Bernuansa Hindu di Badung

  • www.nusabali.com-disdikpora-tambah-paudtk-bernuansa-hindu-di-badung

Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berencana menambah lagi enam Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak (TK) pada 2018.

MANGUPURA, NusaBali

Saat ini di Badung telah ada 12 PAUD/TK bernuansa Hindu. “Di masing-masing kecamatan ada dua. Sedang kami evaluasi, maunya sih ada lagi. Mudah-mudahan ini bisa bagus. Kami rancang ada tambahan enam lagi di masing-masing kecamatan,” ungkap Kepala Disdikpora Badung I Ketut Widia Astika, Rabu (7/2).

Astika mengatakan, antusiame masyarakat terhadap keberadaan PAUD/TK bernuansa Hindu cukup bagus. “Mereka menyambut bagus. Makanya atas dasar itu, rencana kami tambah lagi tahun ini,” imbuhnya.

Walau begitu, pembentukan PAUD/TK yang berbasis agama Hindu yang di dalamnya juga menyangkut seni dan budaya itu tak ingin gegabah dan serampangan. Hal tersebut agar tetap menjaga kualitas. “Biar yang ada kita bina dengan baik dulu. Intinya masyarakat merasakan manfaatnya, karena PAUD/TK Hindu itu kan berbasis budaya dan agama, termasuk budi pekerti,” jelas Astika.

Sayangnya PAUD/TK mana saja yang akan diarahkan bernuansa Hindu, Astika belum bisa memastikan. Saat ini pihaknya tengah fokus melakukan kajian.

Mengenai tenaga pengajar akan memberdayakan para guru yang sudah ada. Namun tetap bakal diberikan pembekalan lebih mendalam. “Per PAUD/TK jumlah guru bervariasi karena tergantung jumlah siswa. Tapi biasanya per guru mendidik 15 sampai 20 siswa,” tandas Astika.

Untuk diketahui, berikut PAUD/TK bernuansa Hindu di Badung. Yakni TK Hindu Darma Sastra, TK Prawidia Dharma Kumara, TK Budhi Kumara, TK Pradnyandari III, TK Karang Kemanisan, dan TK Tri Eka Dharma Loka. TK Kumara Ngurah Rai I, PAUD Werdi Kumara I, TK Widya Kumara I, TK Dharma Kumara I Tibubeneng, TK Dharma Putra Kedonganan, serta PAUD Widya Kumara Desa Adat Kutuh. *asa

Komentar