nusabali

Cadangan Migas Mulai Seret, ESDM Incar Indonesia Timur

  • www.nusabali.com-cadangan-migas-mulai-seret-esdm-incar-indonesia-timur

Pemerintah lewat Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mengakui penemuan cadangan migas baru di Indonesia kian berkurang.

JAKARTA, NusaBali
Pada 2017 pencapaian peningkatan cadangan migas atau Reserve Replacement Ratio (RRR) hanya mencapai 55,33 persen dari target yang ditetapkan sebesar 60 persen.

"Artinya, penemuan kita enggak bertambah banyak, malah makin kurang. Kita menyedot satu barel, kita nemu penggantinya cuman 0,6 barel," kata Plt Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM, Ego Syahrial, di Kantor Kementerian ESDM, Selasa (9/10).

Namun Syahrial memastikan cadangan migas RI belum habis. Indonesia saat ini disebutnya memiliki sebanyak 128 cekungan migas dan baru 45 persen yang betul-betul disentuh kegiatan eksplorasi migas. Tugas pemerintah ke depan menyentuh potensi migas RI, terutama di Indonesia timur.

"Ada potensi mainly (sebagian besar) di Indonesia Timur yang memang belum disentuh. Nah, ini yang jadi tugas kita ke depan yang akan kita kerjakan," ujar Syahrial. *ant

Komentar