nusabali

Kerugian Pohon Tumbang di Badung Mencapai Rp 100 Juta

  • www.nusabali.com-kerugian-pohon-tumbang-di-badung-mencapai-rp-100-juta

Bencana pohon tumbang di wilayah Kabupaten Badung sejak Senin (18/12) lalu hingga Rabu (20/12) menyebabkan kerugian material yang tak sedikit nilainya.

MANGUPURA, NusaBali
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat total kerugian akibat bencana pohon tumbang kurang lebih Rp 100 juta.

Dari pendataan BPBD Badung, hujan angin yang menerjang beberapa hari terakhir menyebabkan pohon bertumbang. Sedikitnya bencana pohon tumbang terjadi di 15 titik. Bencana ini nyaris merata di tiap kecamatan, baik di Abiansemal, Mengwi, Kuta Utara, Kuta, maupun Kuta Selatan.

“Pada hari Senin (18/12) itu ada dua kejadian, yakni pohon tumbang di Jimbaran menuju Pura Dalem Batu Meguwung, Kuta Selatan, dan di Desa Gulingan, Mengwi. Dan pada Selasa (19/12), pohon tumbang terjadi di Banjar Sengguan, Desa Buduk, Mengwi,” ungkap kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Badung Ni Nyoman Ermy Setiari, Kamis (21/12) kemarin.

Sementara pada Rabu (20/12) kemarin, ungkap Ermy Setiari, bencana pohon tumbang terjadi di 12 titik. “Untuk total kerugian seluruhnya kami data kurang lebih nilainya Rp 100 juta. Tapi ini khusus yang kerusakan bangunan saja,” ungkapnya.

Seperti diketahui pohon tumbang yang menimpa sebuah bangunan terjadi terjadi di Jalan Raya Blumbungan, Banjar Piakan, Desa Sibangkaja, Abiansemal, yakni menimpa sebuah rumah. Serta pohon tumbang juga menimpa Pura tegal kuning di Banjar Batu Lumbung, Desa Gulingan, Mengwi. “Untuk bangunan yang rusak karena pohon tumbang kami sudah sarankan untuk selanjutnya membuat proposal,” kata Ermy Setiari. Disinggung terkait kerusakan dua unit kendaraan, satu mobil dan satu motor, Ia hanya menjawab normatif. “Dari kami tidak ada pos untuk itu,” tandasnya. *asa

Komentar