nusabali

Stok Masker di Posko Logistik Induk Ditambah

  • www.nusabali.com-stok-masker-di-posko-logistik-induk-ditambah

Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Buleleng kembali mendrop logistik berupa masker ke Posko Logistik Induk, di Desa/Kecamatan Tejakula, pasca hujan abu vulkanik yang sempat menimpa wilayah Tejakula.

Pasca Hujan Abu di Desa Tembok

SINGARAJA, NusaBali
Jumlah masker yang didrop mencapai 14 ribu biji. Langkah ini sebagai antisipasi kemungkinan hujan abu vulkanik kembali terjadi di wilayah Kecamatan Tejakula.

“Kita akan drop lagi masker, karena stok di Posko Logistik tinggal 2 ribu, setelah kita bagikan sebelumnya sebanyak 5.560 biji, ketika ada paparan abu vulkanik di Desa Tembok,” terang Kepala Dinsos Buleleng, Gede Komang usai rapat staf di Kantor Dinas Sosial, Jalan Veteran Singaraja, Minggu (10/12).

Dikatakan, wilayah Kecamatan Tejakula seperti Desa Tembok sangat berpotensi kena paparan hujan abu vulkanik, seperti yang terjadi pada Sabtu (9/12) siang. Di samping itu Desa Tembok sendiri menjadi salah satu desa, pusat penampungan para pengungsi karena berada di perbatasan Kabupaten Buleleng dan Kabupaten Karangasem. “Hujan abu vulkanik itu tergantung arah angin, kalau seperti pada Sabtu (terjadi hujan abu,red), ya Desa Tembok dan sekitarnya bisa terpapar lagi (abu vulkanik,red),” ujarnya.  

Selain memasok stok masker, Dinsos juga kembali mengecek pasokan logistik di gudang. Terutama permakanan yang berupa makanan kaleng. Seluruh pasokan permakanan disortir kembali untuk mengantisipasi penyimpanan makanan kaleng kadaluwarsa.

Sedangkan pasokan beras saat ini, tak kurang dari 20 ton. Itu belum termasuk cadangan beras pemerintah (CBP) yang bisa dimanfaatkan sewaktu-waktu. Beras sebanyak itu masih bisa memenuhi kebutuhan pengungsi hingga dua bulan mendatang. “Khusus makanan kaleng dan makanan kemasan lainnya, kadaluarsa yang paling dekat 2019. Rata-rata 2020. Jadi masih aman. Kami sudah siapkan sistem first in first out untuk mengurangi barang kadaluwarsa,” tegasnya.

Dalam rapat staf itu, Kadisos Gede Koman gjuga meminta agar seluruh stafnya meningkatkan sif jaga di tiap-tiap posko logitik. Karena selain ada di Desa Tejakula, di Kantor Dinas Sosial juga menjadi posko logistik. “Kewaspadaan dan keselamatan tim di lapangan juga harus tetap diutamakan. Komunikasi dan koordinasi kesemua lini harus tetap terjaga dalam mempercepat penanganan masalah di lapangan,” tandasnya. *k19

Komentar