nusabali

Pemkab Guyur FPTI Buleleng Rp 1 M

  • www.nusabali.com-pemkab-guyur-fpti-buleleng-rp-1-m

Ini bentuk penghargaan karena prestasi yang baik, anak-anak kita dari panjat tebing tidak hanya mengharumkan nama Buleleng dan Bali tetapi nama Indonesia di mata dunia.

SINGARAJA, NusaBali
Pemerintah Kabupaten Buleleng mengucurkan dana Rp 1 miliar kepada Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Buleleng. Dana bantuan itu diberikan sebagai reward kepada FPTI Buleleng yang sukses membina para atlet yang kini berkiprah di kancah internasional. Anggaran itu rencananya dipakai untuk perbaikan dan peningkatan standar panjat tebing di  Lapangan Bhuana Patra Buleleng.

Bahkan Penjabat (Pj) Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana sempat meninjau latihan para atlet FPTI Buleleng pada Minggu (16/1) pagi. Ketut Lihadnyana didampingi Sekda Buleleng Gede Suyasa, Ketum KONI Buleleng I Ketut Wiratmaja, Pelaksana Tugas (Plt) Kadisdikpora, Kadis Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR). Selain itu, Lihadnyana juga mencoba menaklukkan papan panjat.

Ditemui di sela-sela kunjungan, Lihadnyana mengatakan kebijakan memberikan bantaun kepada FPTI Buleleng sebagai penghargaan kepada pengurus, pelatih dan atlet panjat tebing Buleleng. Atlet berprestasinya seperti Desak Made Rita Kusuma Dewi dan Kadek Adiasih kini beberapa kali mengibarkan bendera Indonesia di sejumlah ajang bergengsi dunia.

“Ini bentuk penghargaan karena prestasi yang baik, anak-anak kita dari panjat tebing tidak hanya mengharumkan nama Buleleng dan Bali tetapi nama Indonesia di mata dunia. Mudah-mudahan ini bisa menjadi kecemburuan yang positif sehingga cabor lain bisa mengejar seperti prestasi panjat tebing,” ucap Lihadnyana.

Di penghujung masa tugasnya, Lihadnyana pun menginstruksikan Dinas PUTR sebagai OPD teknis untuk segera mengeksekusi anggaran itu. Terlebih, bulan September mendatang Buleleng dipercaya menjadi tuan rumah event panjat tebing nasional. Perbaikan dan peningkatan standar fasilitas panjat tebing di Bhuana Patra ini diharapkan sudah tuntas dalam 5 bulan pengerjaan.

Ketua Umum FPTI Buleleng Wahjoedi menjelaskan, bantuan Rp 1 miliar akan digunakan untuk renovasi dan peningkatan papan panjat yang di Bhuana Patra, yang dibangun pada 2015 dan kini waktunya dipebaiki.

“Sedah waktunya diganti. Sebagian papan sudah lumutan, framenya ada yang retak dan las-nya patah. Panel-panel sudah mulai patah selain juga kami perlu alat penunjang lain. Seperti alat auto belay kita belum punya. Sekarang untuk pemanjatan speed itu menggunakan alat tidak lagi manual menggunakan orang,” kata Wahjoedi.

Wahjoedi pun menyebut bantuan tersebut akan mendukung pelaksanaan beberapa event panjat tebing bergengsi pada September mendatang. Dua kejuaraan panjat tebing itu dipercayakan kepada Buleleng sebagai tuan rumah.

Sementara itu Ketum KONI Buleleng I Ketut Wiratmaja mengapresiasi perhatian Pemkab untuk kemajuan olahraga di Buleleng. Dana bantuan untuk perbaikan sarana panjat tebing di Bhuana Patra Buleleng ini untuk mendukung prestasi olahraga atlet Buleleng.

“Perhatian Pemkab Buleleng luar biasa. Bahkan tahun ini KONI Buleleng mendapatkan hibah Rp 23,7 miliar. Ini akan kita jawab dengan prestasi,” kata Wiratmaja.k23

Komentar