nusabali

Pangkas Jarak dari Liverpool, Arsenal Tebar Semangat Juara

  • www.nusabali.com-pangkas-jarak-dari-liverpool-arsenal-tebar-semangat-juara

LONDON, NusaBali - Arsenal memangkas jarak dengan Liverpool dalam klasemen sementara Liga Primer Inggris. Ya, usai mengalahkan Leicester City 2-0, di Stadion King Power, Leicester, Sabtu (15/2) malam, Arsenal tebar semanat juara, meski kini di peringkat kedua klasemen sementara dengan 53 poin dari 25 laga.

Mereka hanya terpaut empat poin dari Liverpool di posisi pertama. Kemenangan itu membat Arsenal memperpanjang catatan 15 laga tak terkalahkan di EPL, meski harus kehilangan Havertz akibat cedera di kamp pelatihan di Dubai. Di sisi lain, Leicester tetap di zona degradasi, di posisi 18 dengan 17 poin dari 25 laga, atau berjarak dua poin dari zona aman. 

Usai kemenangan atas Leicester 2-0 itu, pelatih Arsenal Mikel Arteta memberikan 'pernyataan' tegas kepada rival-rivalnya di papan atas klasemen Premier League. Arteta menyebutkan, kemenangan ini menegaskan Arsenal serius bersaing di puncak klasemen Premier League untuk mengejar gelar juara. 

“Hari ini momen menjawab semua pertanyaan, terutama soal cedera, dan membuat pernyataan: kami ada di sini dan kami benar-benar menginginkan gelar juara," ujar Arteta.

Dengan performa yang kian solid, kata Arteta, kini Arsenal jadi ancaman serius perburuan trofi musim ini. Konsistensi mereka menjaga tren positif jadi faktor kunci dalam menentukan nasib di akhir musim.

Sementara itu, Manchester City menembus empat besar setelah menaklukkan Newcastle United 4-0, di Stadion Etihad, Manchester, Sabtu malam. Kini Man City kembali di peringkat keempat dengan 44 poin dari 25 laga, berjarak 13 poin dari Liverpool. Sedangkan Newcastle turun ke peringkat ketujuh dengan 41 poin dari 25 laga, terpaut tiga poin dari empat besar.

Sedangkan Nottingham Forest masih di peringkat ketiga klasemen sementara meski kalah 1-2 dari Fulham di Stadion Craven Cottage, London, Sabtu malam. Nottingham memiliki 47 poin, dan Fulham naik ke posisi 8 dengan 39 poin dari 25 laga.

Kejutan terjadi saat Bournemouth naik ke posisi lima klasemen sementara usai menghajar Southampton 3-1, di Stadion St. Mary's, Southampton, juga Sabtu malam. Bournemouth kini memiki 43 poin dari 25 laga , hanya berjarak satu poin dari ManCity di posisi keempat.

Selanjutnya Everton menjauhi zona degradasi usai mengalahkan Crystal Palace 2-1 di Stadion Selhurst Park, London, Minggu dinihari Wita. Everton kini naik ke peringkat ke-13 dengan 30 poin dari 25 laga, sama dengan poin Crystal Palace di posisi ke-12. ant

Komentar