Tiket Pesawat untuk Mudik Lebaran 2025 Dapat Diskon
JAKARTA, NusaBali.com – Pemerintah tengah membahas rencana penurunan harga tiket pesawat untuk mendukung kelancaran mudik Lebaran 2025. Langkah ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat sekaligus menjaga pertumbuhan positif di sektor penerbangan nasional.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyebutkan, pembahasan terkait penurunan harga tiket pesawat telah dimulai sejak awal tahun ini. Keberhasilan program serupa pada periode Natal dan Tahun Baru 2024/2025 menjadi dasar optimisme untuk menerapkannya kembali pada masa Lebaran mendatang.
"Kita sukses menurunkan tiket 10 persen waktu Natal-Tahun Baru, dan hari ini sudah ada pembicaraan untuk Lebaran. Keberhasilan ini tidak terlepas dari kolaborasi lintas sektoral," ujar Erick, Rabu (12/2/2025).
Erick menegaskan bahwa program tersebut merupakan bagian dari dukungan Kementerian BUMN dan seluruh perusahaan di bawahnya terhadap visi Presiden Prabowo Subianto. "Kami terus mendukung visi Bapak Presiden dan program-program pemerintah. Kolaborasi lintas sektoral menjadi kunci implementasi program ini," tambahnya.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwaghandi menyatakan bahwa pihaknya juga tengah berkoordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan terkait kebijakan ini. Menurutnya, penurunan harga tiket pesawat saat periode Natal dan Tahun Baru sebelumnya memberikan dampak positif terhadap industri penerbangan domestik.
"Pada periode tersebut, penerbangan domestik tumbuh sebesar 10,3 persen secara year on year, dengan rata-rata load factor mencapai 80 persen," ungkap Dudy.
Ia berharap kebijakan serupa dapat diterapkan kembali pada masa Lebaran 2025. "Kami memiliki semangat yang sama untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat, salah satunya melalui penurunan harga tiket pesawat agar lebih banyak orang dapat menikmatinya," jelasnya.
Dudy juga menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan pelaku industri untuk memastikan program ini berjalan lancar. Dengan upaya tersebut, diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaat nyata berupa harga tiket yang lebih terjangkau selama masa angkutan Lebaran. *ant
Komentar