Giri Prasta Apresiasi Rencana Pertemuan Koster-De Gadjah: Demi 100 Tahun Bali Era Baru
MANGUPURA, NusaBali.com - Bupati Badung sekaligus Calon Wakil Gubernur Bali Terpilih Periode 2025-2030 I Nyoman Giri Prasta menyambut baik rencana pertemuan Calon Gubernur Terpilih Wayan Koster dan eks rivalnya, Made Muliawan Arya alias De Gadjah, dalam waktu dekat ini.
Pertemuan eks rival di Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Bali 2024 ini memang sudah ditunggu-tunggu. Sebab, pertemuan keduanya menjadi simbol rekonsiliasi elit politik untuk menurunkan sisa-sisa tensi kompetisi Pilgub Bali di akar rumput.
Kabar rencana pertemuan Koster-De Gadjah ini mengemuka di perayaan HUT Ke-17 Partai Gerindra, Kamis (6/2/2025), yang disampaikan langsung eks Calon Gubernur Bali nomor urut 1 De Gadjah. Kata dia, pertemuan kemungkinan terjadi sebelum pelantikan, 20 Februari ini.
Kabar baik ini diapreasiasi Giri. “Bagus sekali itu, komunikasi yang bersinergi untuk membangun,” ujarnya kepada NusaBali.com ketika ditemui usai Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Badung di Puspem Badung, Jumat (7/2/2025).
Kerja sama dengan Partai Gerindra menjadi kunci kestabilan pemerintahan Koster-Giri. Dengan menguasai 32 dari total 55 kursi DPRD Provinsi Bali, PDIP yang mengusung Koster-Giri di Pilgub Bali lalu belum cukup mapan untuk meloloskan perda dan APBD dengan mulus.
Di sisi lain, Giri mengungkapkan bahwa Koster juga telah bergerak melakukan rekonsiliasi menjelang pelantikan ini. Kata Giri, pada Kamis, Koster bertemu dengan Calon Bupati dan Wakil Bupati Karangasem Terpilih I Gusti Putu Parwata-Pandu Prapanca Lagosa (Gus Par-Pandu).
Karangasem adalah satu-satunya daerah di Bali yang tidak dimenangkan kader PDIP pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 lalu. Gus Par-Pandu yang diusung NasDem, Golkar, Partai Buruh, PBB, PPP, dan PKS keluar sebagai pemenang di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Karangasem.
“Saya berterima kasih juga kepada Bapak Gubernur Terpilih (Koster), kemarin, tanggal 6 Februari itu, sudah bertemu langsung dengan Bupati dan Wakil Bupati Karangasem Terpilih (Gus Par-Pandu),” ungkap politisi kelahiran Desa Pelaga, Petang, Badung ini.
Kata Giri, kekompakan seluruh kepala daerah di Bali sangat diperlukan dalam masa pemerintahan Koster-Giri lima tahun ke depan. Sebab, Perda Bali Nomor Tahun 2023 tentang Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025-2125 akan mengambil start.
“Ini menjadi tantangan kita bersama. Kami yakin dan percaya kepala daerah kabupaten/kota se-Bali ini punya semangat membangun daerahnya untuk kesejahteraan dan kebahagiaan rakyat,” tandas Giri. *rat
Komentar