Polisi Masih Cari Identitas Pemain Video Mesum yang Kenakan Seragam SMK
SINGARAJA, NusaBali - Polisi masih melakukan penyelidikan kasus penyebaran konten p0rnografi yang diduga melibatkan pelajar salah satu SMK di Kabupaten Buleleng.
Video tersebut telah beredar pada Minggu (28/7) lalu. Namun hingga kini identitas pemain video bermuatan asusila itu masih misterius.
Kasat Reskrim Polres Buleleng, AKP I Gusti Nyoman Jaya Widura menjelaskan bahwa pihaknya sampai saat ini masih berupaya mengungkap pemeran maupun penyebar video mesum itu. Adapun video berdurasi 22 detik itu mempertontonkan aksi sejoli diduga pelajar yang berhubungan seksual.
Aksi tersebut direkam dalam sebuah ruangan berlatar gorden merah muda, serta kasur yang dengan sprei biru dongker. Video yang kemudian viral dan menjadi perbincangan hangat masyarakat Buleleng itu lalu beredar cepat melalui grup-grup media sosial WhatsApp.
”Sementara ini kami masih upayakan penyelidikan,” ujar AKP Widura dikonfirmasi pada Senin (5/8) siang.
AKP Widura mengatakan bahwa upaya penyelidikan ini juga untuk mengungkap pemeran video tersebut, serta penyebar video intim itu. Apalagi dalam video itu, baik wajah kedua pemeran tidak terlihat jelas. Yang terlihat hanya pakaian yang dikenakan pemeran wanita, yakni baju olahraga salah satu sekolah SMK di Buleleng.
”Sempat juga konfirmasi ke sekolah, dan dibenarkan bahwa baju olahraga dalam video tersebut, memang milik sekolah tersebut,” lanjut AKP Widura.
Pengungkapan ini dilakukan karena tersebarnya video tersebut malah membuat resah masyarakat. Hal itu dikhawatirkan ditiru oleh pelajar lainnya. Selain itu, penyebaran konten asusila itu berpotensi melanggar UU Nomor Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang mengatur tentang perbuatan p0rnografi.7 mzk
1
Komentar