nusabali

Dana Bantuan BPBD Tabanan Telah Habis

  • www.nusabali.com-dana-bantuan-bpbd-tabanan-telah-habis

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPPD) Tabanan telah kehabisan dana bencana untuk tahun 2017.

TABANAN, NusaBali
Dalam APBD Tabanan, BPBD Tabanan mendapat anggaran sebesar Rp 1,5 miliar. Namun dampak bencana banjir bandang di Desa Candi Kuning, Kecamatan Baturiti, Tabanan menyedot anggaran tinggi. Buat sementara BPBD Tabanan tak bisa penuhi proposal permohonan bantuan dana dari masyarakat yang terkena musibah.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Tabanan, I Gusti Ngurah Made Sucita mengatakan dana bantuan telah habis. Pihaknya meminta masyarakat yang terkena bencana untuk bersabar menunggu proposal bantuannya dicairkan. “Dana Rp 1,5 miliar telah habis untuk menanggulangi bencana banjir bandang di Kecamatan Baturiti dan mengcover bencana di tahun 2016,” terang Ngurah Sucita, Jumat (14/7).

BPBD Tabanan mencoba mengatasi kekurangan dana dengan mengajukan kembali kepada Bupati Tabanan. Harapannya, pada APBD Perubahan BPBD Tabanan kembali mendapat kucuran dana sebesar Rp 170 juta. “Mudah-mudahan bisa direalisasikan,” harap Ngurah Sucita. Mantan Sekretaris Camat Marga ini juga berharap tidak ada lagi bencana yang menimpa warga Tabanan.

Ngurah Sucita mengimbau warga untuk mewaspadai cuaca buruk. Terutama warga di Kecamatan Pupuan, Kecamatan Selemadeg Barat, Kecamatan Selemadeg Timur, Kecamatan Selemadeg, dan Kecamatan Baturiti yang berpotensi terjadi bencana longsor. Di kawasan 5 kecamatan ini juga rentan pohon tumbang. “Saat hujan jangan berteduh di bawah pohon,” imbaunya. *d

Komentar